Cek Atm
Di jaman modern saat ini tidak menutup kemungkinan teknologi yang super canggih bisa saja melakukan kesalahan. Manusia sebagai operator teknologi juga menjadi salah satu faktor penting yang membuat teknologi yang canggih mengalami sebuah kesalahan. Misalnya saja kasus kesalahan dalam transfer uang di bank, seperti kasus yang terjadi di China.

Dilansir dari Shanghaiist, seorang perempuan bernama Wu, 51 tahun asal Sichuan, China, tiba-tiba mendapat SMS banking. Yang mengabarkan kalau pihak bank sudah mentransfer uang sejumlah 496,906,436.18 Yuan (sekitar 1,3 Triliun) ke rekeningnya.

Isi sms jumlah transfer
Waktu menerima sms, Wu sedang memasak untuk makan siang, awalnya ia merasa itu adalah sebuah penipuan, namun sorenya ketika dirinya memeriksa di ATM, ia terkejut ternyata ada uang dalam jumlah banyak direkeningnya.

"Saya memeriksanya sebanyak tiga kali dan selalu saja muncul angka tersebut yakni 496 juta," ujar Wu.

"Melihat uang yang begitu banyak, saya berpikir. Ini bukan uang saya dan mengembalikannya adalah hal yang benar," tuturnya.

Wu langsung pergi ke bank dan teller mengatakan bahwa itu adalah kesalahan dari seorang pegawainya. Uang tersebut lalu diambil dari rekening Wu dan pegawai yang melakukan kesalahan transfer langsung dipecat.

Bank pun berterima kasih atas kejujuran Wu. Meski, seandainya Wu tidak jujur pun, perubahan saldo drastis itu pasti juga bakal diketahui bank. Wu pun banyak menerima pujian di jagat media.

"Jika ia tidak mengembalikannya, ia akan digugat oleh bank dan didakwa atas kepemilikan uang ilegal," ucap seorang netizen, kejiobiandaolaosu.


Post a Comment

Powered by Blogger.