Makanan telur dan daging memicu bau kentut alias buang angin yang tajam. Sedangkan biji-bijian tidak meningkatkan bau kentut. Kenapa bau kentut berbeda-beda?
Makanan telur dan daging memicu bau kentut alias buang angin yang tajam. Sedangkan biji-bijian tidak meningkatkan bau kentut. Kenapa bau kentut berbeda-beda?

Seperti dilansir dari Health24, buang angin adalah gas yang berasal dari pencernaan manusia yang sumbernya bermacam-macam.

Bisa berasal dari udara yang masuk ke tubuh atau gas yang dihasilkan dari reaksi kimia dalam usus atau bisa juga gas yang dihasilkan oleh bakteri-bakteri yang hidup dalam usus.

Kebanyakan gas yang masuk ke dalam tubuh merupakan gas oksigen yang masuk melalui udara. Pada saat udara mencapai usus besar, sebagian besar yang tertinggal adalah nitrogen.

Reaksi kimia antara asam perut dan cairan usus menghasilkan karbondioksida, yang juga merupakan komponen dari udara dan merupakan produk dari aktivitas bakteri. Sementara, bakteri juga menghasilkan hidrogen dan metan.

Selain itu makanan apa yang dimakan, bakteri apa yang hidup di dalam usus, serta berapa lama manusia menahan buang anginnya juga menentukan ketajaman gas yang tercipta di dalam tubuh. Semakin lama buang angin ditahan, maka kandungan nitrogennya semakin tinggi.

Sementara bau yang ditimbulkan dari buang angin ini berasal dari campuran gas hidrogen sulfida dan merkapturat, dan campuran ini mengandung belerang.

Jika mengonsumsi makanan yang mengandung belerang tinggi dan sulfida yang dihasilkan oleh bakteri dalam usus juga bertambah, ini akan membuat bau dari kentut ini semakin meningkat. Jika makanan jauh unsur-unsur tersebut bau kentut pun akan tak berasa.

Lamanya bau buang angin bisa tercium ke hidung orang lain tergantung dari kelembaban udara, temperatur sekitar, kecepatan angin, jarak antar manusianya serta besarnya molekul yang dikeluarkan. Namun, biasanya waktu yang diperlukan rata-rata 13-20 detik.

Sementara itu, suara yang keluar pada saat buang angin dihasilkan dari getaran pada saat dubur terbuka. Suara ini tergantung dari kesesakan otot, kecepatan perjalanan udara, campuran gas dan lemak tubuh.

Rata-rata manusia memproduksi gas hingga mencapai 1,5 liter gas per hari. Tidak ada perbedaan frekuensi buang angin antara perempuan dan laki-laki, tapi laki-laki cenderung memiliki suara buang angin yang lebih besar dibandingkan perempuan.

Jadi kentut adalah proses yang sangat alami. Kentut bukan aib, asalkan pada tempat dan waktu yang benar sehingga tidak mengganggu orang lain dan memalukan diri Anda sendiri. (Rahasia penyebab kentut bau dan tidak berbau akhirnya terungkap)




Sumber: detik.com

Bahan Obat yang Sangat Menjijikan

Membaca informasi bahan pembuat obat berikut ini pasti akan membuat Anda enggan meminum obat yang sama lagi bila salah satu obat yang Anda konsumsi tertera di sini .

Dikutip dari MSN Health, bahan-bahan obat yang tidak lazim namun telah memberikan manfaat besar bagi dunia kesehatan adalah sebagai berikut.

1. Urine Kuda Bunting

Terapi sulih hormon untuk mengatasi gejala menopause pertama kali dibuat dari urine wanita hamil. Kandungan hormon yang tinggi pada urine tersebut dapat mengatasi gangguan menopause akibat ketidakseimbangan hormon. Namun karena urine wanita hamil tidak mungkin diusahakan dalam jumlah banyak dan teratur, industri farmasi melirik urine kuda bunting sebagai gantinya.

Oleh karena itu terapi sulih hormon pertama dinamakan Premarin, kependekan dari Pregnant Mare Urine (urin kuda bunting).

2. Urine Wanita Menopause

Pada tahun 1960-an, Dr Bruno Lunenfeld mengembangkan obat untuk wanita yang sulit punya keturunan karena kekurangan hormon folicle stimulating hormone (FSH). Berkebalikan dengan Premarin, obat untuk kesuburan ini justru dibuat dari urine wanita menopause yang dikenal banyak mengandung FSH.

Kabarnya, obat yang kini dikenal dengan nama menotropin ini pertama kali dibuat dari urine para biarawati yang hidup selibat (hidup membujang) hingga menopause. Urine manusia masih dipakai hingga saat ini, meski tidak lagi diambil dari biara melainkan dari para wanita menopause di wilayah Amerika Latin.

3. Liur Kadal Berbisa

Gila Monster (Heloderma suspectum) merupakan kadal berbisa yang mematikan, namun menyimpan manfaat besar bagi penderita diabetes. Dr John Eng bersama peraih nobel kedokteran Rosalyn Yalow berhasil mengisolasi liurnya, lalu memanfaatkannya untuk memacu produksi insulin oleh pankreas. Dr John lantas mendaftarkan temuannya itu sekitar tahun 1980-an. Tak lama sesudahnya, ia juga mematenkan versi sintetis dari liur Gila Monster yang kini dikenal dengan nama Byetta (exenatide).

4. Jengger Ayam dan Lobster

Asam hialuronat merupakan salah satu obat penting untuk mengatasi radang sendi. Meski manfaatnya begitu besar, obat ini dibuat dari bahan sepele yang seringkali luput dari perhatian yakni jengger ayam.

Obat lain yang juga digunakan sebagai suplemen radang sendi adalah glukosamin. Sama seperti asam hialuronat, obat ini dibuat dari bahan-bahan yang mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari yakni kepiting dan lobster.

5. Bisa Ular

Berawal dari penelitian di perkebunan pisang di Brazil, Dr Maurio Mauricio Rocha E Silva menemukan obat untuk mengatasi tekanan darah tinggi. Obat yang kini dikenal dengan nama Captopril ini cukup populer dan banyak digunakan hingga saat ini. Obat ini ditemukan secara tidak sengaja ketika sejumlah pekerja perkebunan digigit ular berbisa Pit Viper (Trimeresurus).

Gigitan itu menyebabkan para pekerja jatuh tak sadarkan diri karena tekanan darahnya turun secara drastis tak lama setelah digigit. Dr Maurio lantas meneliti bisa ular tersebut, lalu menemukan senyawa yang bekerja sebagai penghambat angiotensin converting enzyme (ACE Inhibitor). Senyawa ini berfungsi menurunkan tekanan darah dan mencegah risiko serangan jantung.

6. Keong Laut Beracun

Ini bukan lagu keong racun yang sempat populer oleh shinta jojo namun benar - benar keong laut yang beracun.

Karena bisanya yang sangat mematikan, keong laut beracun juga dikenal dengan julukan keong rokok. Konon jika seseorang sudah disengat, ia hanya punya waktu untuk menghisap sebatang rokok saja sebelum ajal menjemput. Namun ilmuwan asal Filipina, Baldomero Olivera PhD menemukan manfaat besar di balik racun yang mematikan itu.

Sejak tahun 1960-an ia berhasil mengisolasi ratusan senyawa dalam racun keong laut, yang kemudian ia kembangkan menjadi pereda nyeri Ziconotide dan telah disahkan penggunaannya oleh FDA pada tahun 2004.

7. Jamur-jamuran

Siapa tak kenal penicilin, antibiotik pertama yang ditemukan oleh Alexander Fleming para tahun 1920-an. Meski besar manfaatnya, obat ini berasal dari jamur yang ditemukan secara tidak sengaja di laboratorium Fleming. Antibiotik lain yang juga dikembangkan dari jamur adalah doxorubicin, yang belakangan digunakan juga untuk mengatasi pertumbuhan kanker.

Obat ini awalnya dibuat dari jamur yang mengotori dinding kastil tua di sebuah pulau kecil di Laut Adriatik. Satu lagi antibiotik yang diisolasi dari jamur adalah cephalosporin. Ditemukan secara tidak sengaja di masa Perang Dunia II, ketika ilmuwan mendapati beberapa kain perca sama sekali bersih dari kontaminasi bakteri penyebab demam tifoid yang ketika itu tengah mewabah.

Masih sanggup minum obat yang bahannya seperti tersebut diatas?


Obatherbal

7 Fakta Menarik Tentang Tidur Anda!

Istirahat adalah salah satu cara menenangkan diri dari kepenatan selama beraktivitas seharian. Tidur nyenyak dapat mengembalikan vitalitas seseorang menjadi lebih baik. Tidak mengherankan bila waktu tidur setiap orang berbeda-beda.

Data dari The National Sleep Foundation, Amerika Serikat menyebutkan, bayi harus tidur sekira 80 persen dalam sehari. Sementara orang dewasa sekira 30 persen dari waktu 24 jam atau sekira 7-9 jam sebaiknya dipergunakan untuk tidur.

Nah, berapa banyak yang Anda ketahui seputar tidur? Mengapa kita perlu dan apa yang terjadi saat kita tidur? 7 Fakta berikut bisa menjawab keingin tahuan Anda seputar fakta tidur.
  1. Pada waktu normal untuk tidur, ada lima tahapan yang berbeda dari tidur. Masing-masing sangat berbeda dari keempat lainnya. Ketika kita tidur nyenyak, napas kita, denyut jantung, dan tekanan darah mencapai tingkat terendah pada hari itu. Sementara saat kita bermimpi, kita mengalami REM (rapid eye movement). Ini adalah waktu yang sangat aktif untuk tubuh dan otak. Saat kita bermimpi, pola otak kita sama dengan yang kita alami saat terjaga.

  2. Kebanyakan orang dewasa membutuhkan sekira delapan jam tidur untuk fungsi tubuh mereka yang terbaik. Namun penelitian telah menunjukkan bahwa kebanyakan orang dewasa tidak mendapatkan lebih dari tujuh jam pada waktu tidurnya.

  3. Tubuh Anda menyala 24-jam pada jam tubuh, yang membuat Anda ingin tidur pada pukul 01.00-06.00, dan 3 jam setelah Anda makan siang. Apa pasal? Faktanya, manusia benar-benar dibentuk untuk tidur siang. Lebih sulit membangunkan seorang anak daripada orang dewasa yang tengah tidur nyenyak.

  4. Banyak penderita insomnia yang menderita penyakit ini dari kegelisahan dan depresi. Faktanya, penderita insomnia lebih banyak wanita dan para orangtua.

  5. Otot-otot besar tubuh kita lumpuh sewaktu kita tidur, yang paling mungkin menghentikan kita dari melakukan apa yang kita impikan.

  6. Manusia melalui 4 sampai 6 jam siklus tidur saat tidur di malam hari, bergerak melalui berbagai tahap dan kembali lagi. Rata-rata orang bangun sekira enam kali semalam. Suhu tubuh Anda turun di waktu subuh, dan mencapai titik terendah pada sekira pukul 04.00 dan kemudian naik lagi sebelum fajar.

  7. Para peneliti tidak pernah bisa tahu persis mengapa tubuh butuh tidur, kecuali bahwa itu cara untuk memulihkan tubuh dan otak kita. Bahkan ketika tidur sangat nyenyak, tidur kita tetap menjadi bagian dari diri kita yang mengumpulkan suara dan sinyal dari dunia di sekitar kita. Itu sebabnya orangtua secara rifleks dapat bangun ketika bayi menangis, tetapi tidak mendengar bila anjing di luar rumah melolong.



Sumber Okezone

Ternyata, Emas Bisa Menjadi Obat Kanker

Sejumlah peneliti Mesir mengklaim menemukan obat anti-kanker dengan menggunakan partikel nano emas. Berbicara pada konferensi pers di Pusat Penelitian Nasional Mesir, Ahmed Abdoun -- profesor kedokteran hewan mengatakan uji coba pertama berhasil dilakukan pada hewan tikus.

"Berikutnya, kami akan menguji coba obat ini pada hewan peliharaan; kucing dan anjing," ujarnya kepada kantor berita Anadolu.

"Namun hewan itu harus memiliki riwayat kanker payudara dan kulit," lanjut Abdoun.

Penggunaan partikel emas relatif baru. Selama ini pakar obat-obatan lebih banyak menggunakan bahan kimia.

Penelitian terhadap kucing dan hewan diharapkan memberi petunjuk obat baru ini relatif ampuh. Jika sukses, obat akan diuji pada manusia.

Emas Cerdas untuk Kanker Hati

Salah satu alternatif cara pengobatan kanker hati adalah menggunakan zat radioaktif dengan memanfaatkan radiasi yang dipancarkan untuk membunuh sel kanker atau lebih dikenal dengan istilah radioterapi. Penggunaan radioterapi untuk pengobatan kanker cukup efektif, akan tetapi masih mempunyai kekurangan karena radiasi yang dihasilkan masih merusak jaringan di sekitar kanker atau tumor.

Penggunaan teknologi penghantar obat ( drug delivery agent) berupa nanopartikel emas terbungkus dendrimer PAMAM ini dapat memecahkan masalah kelemahan radioterapi, hal ini disebabkan teknologi tersebut dapat menemukan target (sel kanker) dengan tepat. Radioaktif emas mempunyai pemancar beta yang ideal untuk radioterapi kanker.

Alternative method to treat liver cancer is by using radioactive materials or better known as radiotherapy. It is very effective to kill cancer or tumor cells, but also damages surrounding tissues. PAMAM Dendirmer-entrapped gold in nanoparticles is a better solution for the radiotherapy. Its nano size makes it more accurate in targeting the right cancer cells, and minimizes damage in the surrounding healthy cells. 

Perspektif: Radioterapi ditujukan untuk membunuh hanya sel kanker yang berbahaya, dna bukan sel yang sehat. Nanoteknologi memungkinkan ukuran partikel pembawa materi radioaktif sekecil mungkin yang membuatnya semakin efektif, akurat, dan yang paling penting lebih aman.

Keunggulan Inovasi:
Pengobatan radioterapi dapat langsung ke jaringan yang kanker
Tidak merusak jaringan sel normal yang berada di sekitar sel kanker
Bisa berfungsi sebagai terapi dan pencintraan untuk diagnosa
Material PAMAM dendrimer memiliki sifat menguntungkan: kemampuan terdegradasi dalam tubuh, modifikasi permukaan dan fungsinya yang dapat disesuaikan dengan keinginan 

Potensi Aplikasi:

Meningkatkan efektivitas metode pengobatan bagi pasien kanker di rumah sakit, atau klinik-klinik melalui kerjasama dengan produsen obat kanker.

Debu Emas Mampu Mengobati Kanker Otak

Peluru emas kecil bisa membantu pasien menang melawan kanker otak, menurut para dokter.

Para pakar Inggris telah menggunakan keping emas yang begitu kecilnya sehingga empat juta keping muat dalam sehelai rambut untuk membunuh sel kanker.

Dalam manuver 'kuda Troya', partikel logam mulia ini digunakan untuk menyelundupkan obat ke dalam sel yang sakit dan menghancurkannya.

Seperti dilaporkan laman Daily Mail, Selasa (12/8/2014), perlakuan mutakhir ini dirancang untuk mengobati glioblastomas, tumor otak yang paling umum dan paling berbahaya.

Penelitian terbaru ini menunjukkan bahwa emas dapat digunakan untuk membuat obat yang lebih efektif.

Peneliti Profesor Sir Mark Welland, dari Universitas Cambridge, Inggris mengambil keping emas cukup kecil yang dengan mudah menyelinap ke dalam sel-sel kanker dan melekatkan obat kanker cisplatin.

Setelah bintik emas telah berjalan ke dalam sel tumor, ia akan mengeluarkan sinar-X pada sel kanker. Emas akanmelepaskan elektron, partikel bermuatan negatif yang merusak sel-sel kanker, sehingga memudahkan obat untuk membunuh sel-sel tersebut.



Sumber Viva.co.id

Kentang sebagai sumber energi alternatif? Mengapa tidak?
Kentang sebagai sumber energi alternatif? Mengapa tidak? (kredit foto: Thinkstock)                     
Dalam beberapa tahun terakhir, Rabinowitch -seorang peneliti- dan beberapa rekannya sedang mencoba ide 'tenaga kentang' untuk menghasilkan energi agar orang-orang dapat berhenti berlangganan listrik. Tancapkan sepasang plat logam, kabel, dan lampu LED ke sebutir kentang –menurut mereka- maka umbi itu bisa memberi penerangan bagi kota dan desa terpencil di seluruh dunia.

Mereka juga telah menemukan teknik yang sederhana dan orisinal untuk membuat kentang menghasilkan energi dengan baik. “Sebutir kentang dapat memberi tenaga bagi lampu LED untuk menerangi satu kamar selama 40 hari,” pengakuan Rabinowitch, yang berasal dari Hebrew University of Jerusalem.

Ide yang tampaknya aneh, tapi sebenarnya berakar pada ilmu pengetahuan yang sudah mapan. Tetap saja, Rabinowitch dan timnya menemukan bahwa menerapkan tenaga kentang ke dunia nyata lebih rumit ketimbang yang diduga.

Sekalipun Rabinowitch dan rekan-rekannya mencari cara untuk membuat kentang menghasilkan tenaga yang lebih besar daripada biasanya, prinsip dasar teknik ini diajarkan di kelas sains di sekolah menengah dengan memperlihatkan cara kerja baterai.

Untuk membuat baterai dari bahan organik, yang Anda butuhkan adalah dua batang logam: anoda -yang merupakan elektroda negatif seperti seng- dan katoda -elektroda yang bermuatan positif seperti tembaga.
Asam di dalam kentang membentuk reaksi kimia dengan seng dan tembaga, dan ketika elektron mengalir dari satu bahan ke bahan lainnya, maka energi dilepaskan.

Ini ditemukan oleh Luigi Galvani pada tahun 1780 ketika ia menghubungkan dua batang logam ke kaki kodok dan menyebabkan otot hewan itu menjadi kejang. Namun Anda bisa meletakkan beragam bahan di antara dua elektroda untuk mendapatkan efek serupa.

Alexander Volta -yang hidup di sekitar masa Galvani- menggunakan kertas yang direndam di air garam. Beberapa orang lain membuat 'baterai tanah' denan menggunakan dua keping logam dan setumpuk tanah, atau seember air.

Umbi super

Kentang sering menjadi pilihan favorit untuk mengajarkan prinsip ini di kelas sains sekolah menengah. Namun, yang mengejutkan bagi Rabinowitch adalah, tak ada yang secara ilmiah mempelajari kentang sebagai sumber energi. Maka pada tahun 2010 ia memutuskan untuk mencobanya, bersama dengan mahasiswa PhD, Alex Goldberg, dan Boris Rubinsky dari the University of California, Berkeley.

“Kami mengamati 20 jenis kentang berbeda,” kata Goldberg, “dan kami melihat resistensi internal mereka, yang membantu kami memahami berapa energi yang hilang oleh panas.”

Mereka menemukan bahwa dengan merebus kentang selama delapan menit, maka jaringan organik di dalamnya buyar sehingga mengurangi resistensi serta membuat gerakan elektron menjadi lebih bebas dan bisa menghasilkan lebih banyak energi.
'Kentang rebus' juga meningkatkan asupan energi dengan mengiris kentang menjadi empat atau lima potong, masing-masing dikepit oleh lempengan tembaga dan seng untuk membentuk rangkaian. “Kami menemukan bahwa kami bisa meningkatkan output sepuluh kali lipat, yang amat menarik secara ekonomis karena menurunkan ongkos produksi energi,” kata Goldberg.

“Itu adalah energi bertegangan rendah,” tambah Rabinowitch, “tapi cukup untuk membuat baterai yang bisa mengisi ulang ponsel atau laptop di tempat-tempat yang tak punya saluran listik.”

Analisa biaya mereka memperkirakan, sebutir baterai kentang rebus dengan elektroda seng dan tembaga bisa menghasilkan sumber energi bergerak sekitar US$9 (Rp118.000) per kwh, atau 1/50 lebih murah daripada satu butir baterai 1,5 volt AA Alkaline atau baterai sel D, yang berharga US$49-84 per kwh. Ini diperkirakan juga lebih murah 1/6 kali dibanding lampu minyak tanah standar yang dipakai di negara-negara berkembang.

Dan ini menimbulkan pertanyaan penting: kenapa baterai kentang belum jadi sukses besar?
Pada tahun 2010, produksi kentang dunia adalah sebanyak 324.181.889 ton. Kentang adalah hasil panen terbesar (di luar biji-bijian) di 130 negara dan merupakan sumber saripati utama bagi miliaran orang di seluruh dunia. Kentang murah, mudah disimpan, dan tahan lama.

Dengan jumlah 1,2 miliar orang yang tidak punya akses terhadap listrik, kentang yang bersahaja ini bisa menjadi jawaban –setidaknya begitulah pikiran para peneliti. “Kami rasa banyak organisasi yang akan tertarik,” kata Rabinowitch. “Misalnya, politisi di India akan berminat untuk mengukir nama mereka di kentang, lalu membagi-bagikannya. Harga sebutirnya tak sampai satu dolar!”

Tiga tahun percobaan berjalan dengan baik, mengapa tak ada juga pemerintah, perusahaan atau organisasi yang merangkul baterai kentang ini?

“Jawaban sederhananya adalah: mereka bahkan tak tahu soal ini,” kata Rabinowitch.
Tapi sebenarnya masalahnya bisa juga lebih rumit ketimbang itu.

Bagian dalam atau empulur pohon pisang dan tanaman palem lain bisa dijadikan sumber energi daripada dibuang-buang. (kredit foto: Thinkstock).
Pertama, ada persoalan dalam menggunakan makanan sebagai energi. Oliver Dubois, pejabat senior sumber daya alam di Badan PBB untuk Makanan dan Pertanian (FAO) mengatakan bahwa menggunakan makanan untuk energi –misalnya menggunakan tebu sebagai bahan bakar bio– harus bisa menghindari menipisnya simpanan bahan makanan dan persaingan dengan petani.

“Anda perlu melihat dulu: apakah sudah cukup kentang untuk dimakan? Lalu, apakah kita tak akan bersaing dengan petani yang mendapatkan penghasilan dengan berjualan kentang?” katanya. “Maka, jika kentang untuk dimakan sudah tersedia, kentang untuk dijual sudah tersedia, lalu masih ada kentang yang tersisa, barulah penggunaan kentang untuk energi boleh dilakukan.”

Di negara seperti Kenya, kentang merupakan makanan terpenting kedua bagi keluarga di sana, sesudah jagung. Petani kecil menghasilkan sekitar 10 juta ton kentang pada tahun ini dan sekitar 10-20% rusak sebagai sampah pascapanen disebabkan oleh kecilnya akses terhadap pasar, buruknya kondisi penyumpanan, dan soal-soal lain. Begitulah penjelasan Elmar Schulte-Geldermann, kepala ilmuwan kentang Afrika Sub-Sahara di Pusat Kentang Internasional di Nairobi, Kenya. Dan kentang yang tak berhasil dijual, bisa dengan mudah diubah menjadi baterai.

Gengsi baterai kentang?

Tapi di Srilanka, jarang kentang yang tersedia dan harganya mahal. Maka sekelompok ilmuwan di University of Kelaniya baru-baru ini memutuskan untuk melakukan percobaan dengan bahan yang lebih banyak tersedia dan gratis: empulur tanaman jenis palem (plantain piths).

Fisikawan KD Jayasurya dan timnya menemukan bahwa teknik merebus menghasilkan peningkatan efisiensi serupa terhadap empulur palem dan daya kerja terbaik baterai didapatkan dengan memotong-motong empulur itu sesudah direbus.

Dengan empulur yang direbus, mereka bisa memberi tenaga kepada satu buah lampu LED hingga 500 jam, dengan syarat empulur itu tetap dalam keadaan basah. “Saya rasa kentang punya arus listrik yang lebih baik, tapi empulur palem gratis, kita di sini membuang-buangnya,” kata Jayasuriya.
Bagaimanapun beberapa pihak skeptis terhadap tenaga kentang ini, “Dalam kenyataannya, baterai kentang esensinya seperti baterai biasa yang bisa Anda beli di toko,” kata Derek Lovley dari University of Massachusetts, Amherst. “Hanya menggunakan matriks yang berbeda.”

Kentang membantu menghalangi energi hilang dalam bentuk panas, tetapi bukan sumber utama energi itu sendiri –yang sebenarnya didapat dari proses berkaratnya seng. “Ini adalah pengorbanan, logam selalu berkarat seiring dengan waktu,” kata Lovley. Ini artinya, Anda harus mengganti seng –dan tentu saja kentang atau empulur palem itu– seiring dengan waktu.

Tetap saja, seng harganya murah di banyak negara berkembang. Dan Jayasuriya berpendapat ini bisa tetap lebih efisien harganya ketimbang lampu minyak tanah. Elektroda seng yang bisa bertahan selama lima bulan sama harganya dengan satu liter minyak tanah -yang bisa memberi energi rata-rata satu keluarga di Srilanka selama dua hari. Kita juga bisa memakai elektroda lain seperti magnesium atau besi.

Tapi para penganjur kentang harus memecahkan masalah lain sebelum ide mereka jadi tren, yaitu persepsi konsumen mengenai kentang. Dibandingkan dengan teknologi modern seperti tenaga surya, kentang tampaknya masih kurang menarik sebagai sumber energi.

Gaurav Manchanda -pendiri One Degree Solar, yang menjual sistem tenaga surya mikro di Kenya- mengatakan bahwa orang membeli produknya dengan alasan lebih dari sekedar efisiensi dan harga. “Mereka ini adalah konsumen utama. Mereka perlu untuk melihat nilai di dalamnya, tak hanya kemampuan kerjanya, tapi juga statusnya,” ia menjelaskan. Pada dasarnya, orang tak berminat memamerkan baterai kentang mereka untuk membuat para tetangga kagum.

Tetap saja, tak bisa dipungkiri bahwa ide baterai kentang bisa berhasil, dan tampaknya murah. Para penganjur tenaga kentang, tak diragukan, akan terus menjalankannya.



Sumber: BBC

keajaiban fungsi tulang ekor

Banyak orang yang tidak paham mengenai ciptaan Allah SWT lantas memfonis ciptaan tersebut tidak memiliki manfaat. Misalnya saja tulang ekor.

Sebagian besar manusia menganggap tulang ekor yang terletak di bagian bawah ruas tulang belakang sebagai organ sisa yang tidak memiliki fungsi berarti. Anggapan ini juga dikuatkan oleh seorang ahli anatomi berkebangsaan Jerman, R Wiedersheim. Pada tahun 1895, ia membuat daftar 100 struktur anatomi tubuh yang dianggap tidak memiliki fungsi tersebut. Salah satunya adalah tulang ekor. Padahal Allah SWT berfirman:
“orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): “Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka”. (QS.3-‘Ali Imran: 191)
Namun, seiring kemajuan tekhnologi, fungsi organ tersebut kian terkuak. Tulang ekor menyangga tulang-tulang di sekita panggul dan merupakan titik pertemuan dari beberapa otot kecil. Tanpa tulang ini, manusia tidak akan bisa duduk nyaman. Di dalam Al Quran, Allah SWT telah menjelaskan tentang pentingnya tulang ekor pada penciptaan manusia dan kebangkitannya kelak.
QS.10-Yunus: 4 “Hanya kepada-Nya-lah kamu semuanya akan kembali; sebagai janji yang benar daripada Allah, sesungguhnya Allah menciptakan makhluk pada permulaannya kemudian mengulanginya kembali, agar Dia memberi pembalasan kepada orang-orang yang beriman dan yang mengerjakan…”
Pada ayat tersebut dan beberapa ayat lain dalam Al Quran disebutkan dengan gamblang bahwa Allah SWT memulai sebuah penciptaan makhluk (yang akhirnya nanti pasti akan mati) dan mengulangi penciptaan makhluk tersebut untuk dihisab pada hari kiamat.
QS.21-Al Anbiyaa: 104 “pada hari Kami gulung langit sebagai menggulung lembaran-lembaran kertas. Sebagaimana Kami telah memulai panciptaan pertama begitulah Kami akan mengulanginya. Itulah suatu janji yang pasti Kami tepati…”
Bagaimana Allah SWT akan mengulangi penciptaan makhluk yang sudah mati dan sudah hancur menjadi tanah? Ternyata caranya seperti ketika menciptakan makhluk tersebut pertama kalinya, yaitu ditumbuhkan. Setiap makhluk ketika pertama kali diciptakan berasal dari air mani yang terpancar dalam rahim lalu tumbuh perlahan-lahan sampai menjadi janin dan menjadi bayi.

Cikal-bakal makhluk hidup ini bermula dari apa yang dalam sains disebut primitive node (gumpalan sederhana) alias segumpal darah yang dalam Al Quran disebut ‘alaqah.
“Kemudian air mani itu Kami jadikan segumpal darah, lalu segumpal darah itu Kami jadikan segumpal daging, dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu Kami bungkus dengan daging. Kemudian Kami jadikan dia makhluk yang lain. Maka Maha sucilah Allah, Pencipta Yang Paling Baik” (QS Al Mu’minun: 14).
Fase segumpal darah (‘alaqah atau clot) merupakan kumpulan sel yang sifatnya seperti lintah (melekat pada dinding rahim) dan dari sinilah beberapa unsur dan jaringan, seperti ectoderm, mesoderm, dan endoderm terbentuk (fase mudgah). Jaringan mosederm salah satunya akan berkembang menjadi kerangka, dan yang mula-mula terbentuk adalah tulang ekor.

Mengapa tulang ekor? Sains sudah membuktikan dan Al Qur’an juga menyebutkan bahwa proses selanjutnya dari mudgah ini lah Allah SWT menumbuhkan tulang-tulang, artinya dari mudgah akan ada yang mengalami perkerasan untuk menumbuhkan tulang-tulang lainnya (tulang tumbuh dari tulang), kemudian Allah SWT membalutnya dengan daging.

Tulang yang memungkinkan untuk ‘berkembang biak’ menghasilkan tulang lainnya adalah tulang yang paling ujung yaitu tulang ekor.

Lantas dari apa Allah SWT menumbuhkan lagi makhluk yang sudah mati? Proses terpancarnya air mani dan kehamilan sudah tidak mungkin terjadi karena semua makhluk sudah mati. Yang diciptakan pertama kali lagi setelah kiamat adalah langit dan bumi pasca kiamat seperti disebutkan ayat 104 surat Al Anbiyaa. Maka seperti halnya penciptaan pertama, makhluk akan ditumbuhkan seperti tanaman yang tumbuh dari tanah (bumi), maka Allah SWT menumbuhkan makhluk yang sudah mati dari ‘biji’ alias sesuatu yang kecil dan keras dari cikal-bakal makhluk, yaitu tulang ekor.
QS.71-Nuh: 17 “Dan Allah menumbuhkan (anbata) kamu dari bumi (ardh) dengan sebaik-baiknya (nabaatan)”
Kata nabaatan diterjemahkan ‘dengan sebaik-baiknya’. Menurut saya kata tersebut adalah akar kata nabati (tumbuhan) jadi seharusnya diterjemahkan ‘seperti tanaman’ atau ‘seperti tumbuhan’. Jadi dari tulang ekor lah Allah SWT menumbuhkan kembali makhluknya seperti tumbuhnya tanam-tanaman. Kata nabaatan yang berarti tumbuhan/tanaman ini dikamuskan dalam banyak surat Al Quran, salah satunya surat Al An’am ayat 99.
“Dan Dialah yang menurunkan air hujan dari langit, lalu Kami keluarkan dengan itu segala macam tanaman maka Kami keluarkan dari itu tanaman yang menghijau. Kami keluarkan dari itu butir yang banyak; dan dari mayang korma mengurai tangkai-tangkai yang menjulai, dan kebun-kebun anggur, dan zaitun dan delima yang serupa dan yang tidak serupa. Perhatikanlah buahnya di waktu pohonnya berbuah dan kematangannya. Sesungguhnya pada yang demikian itu ada tanda-tanda bagi orang-orang yang beriman” (QS.6-Al An’am:99).
Tulang ekor untuk menumbuhkan kembali makhluk pada hari kiamat tersebut juga menyimpan ingatan makhluk tersebut. Catatan amal perbuatan si makhluk akan dikembalikan dalam ingatannya dan dalam kitab ketika makhluk tersebut sudah ditumbuhkan.

Sisi ajaib tulang ekor ini pun telah ditemukan. Adalah Han Spemann, ilmuwan Jerman yang berhasil mendapatkan hadiah nobel bidang Kedokteran pada tahun 1935. Dalam penelitiannya ia dapat membuktikan bahwa asal mula kehidupan adalah tulang ekor.

Darinyalah makhluk hidup bermula. Dalam penelitiannya, ia memotong tulang ekor dari sejumlah hewan melata, lalu mengimplantasikan ke dalam embrio-embrio lain. Hasilnya, tulang ekor ini tumbuh sebagai janin kedua di dalam janin tuan rumah. Untuk itulah Han menyebutnya dengan “The Primary Organizer” atau pengorganisir pertama.Pada saat sperma membuahi ovum (sel telur), maka pembentukan janin dimulai. Ketika ovum telah terbuahi (zigot), ia terbelah menjadi dua sel dan terus berkembang biak. Sehingga terbentuklah embryonic disk (lempengan embrio) yang memiliki dua lapisan.

Pertama, External Epiblast yang terdiri dari cytotrophoblasts, berfungsi menyuplai makanan embrio pada dinding uterus, dan menyalurkan nutrisi dari darah dan cairan kelenjar pada dinding uterus. Sedangkan lapisan kedua, Internal Hypoblastyang telah ada sejak pembentukan janin pertama kalinya.

Pada hari ke-15, lapisan sederhana muncul pada bagian belakang embrio dengan bagian belakang yang disebut primitive node (gumpalan sederhana).

Dari sinilah beberapa unsur dan jaringan, seperti ectoderm, mesoderm, dan endoderm terbentuk. Ectoderm, membentuk kulit dan sistem syaraf pusat. Mesoderm,membentuk otot halus sistim digestive (pencernaan), otot skeletal (kerangka), sistem sirkulasi, jantung, tulang pada bagian kelamin, dan sistem urine (selain kandung kemih), jaringan subcutaneous, sistem limpa, limpa dan kulit luar. Sedangkan,Endoderm, membentuk lapisan pada sistim digestive, sistem pernafasan, organ-orang yang berhubungan dengan sistem digestive (seperti hati dan pancreas), kandung kemih, kelenjar thyroid (gondok), dan saluran pendengaran.

Gumpalan sederhana inilah yang mereka sebut sebagai tulang ekor.Pada penelitian lain, Han mencoba menghancurkan tulang ekor tersebut. Ia menumbuknya dan merebusnya dengan suhu panas yang tinggi dan dalam waktu yang sangat lama. Setelah menjadi serpihan halus, ia mencoba mengimplantasikan tulang itu pada janin lain yang masih dalam tahap permulaan embrio.

Hasilnya, tulang ekor itu tetap tumbuh dan membentuk janin sekunder pada guest body (organ tamu). Meskipun telah ditumbuk dan dipanaskan sedemikian rupa, tulang ini tidak ‘hancur’.

Dr. Othman al Djilani dan Syaikh Abdul Majid juga melakukan penelitian serupa. Pada bulan Ramadhan 1423 H, mereka berdua memanggang tulang ekor dengan suhu tinggi selam sepuluh menit. Tulang pun berubah, menjadi hitam pekat. Kemudian, keduanya membawa tulang itu ke al Olaki Laboratory, Sana’a, Yaman, untuk dianalisis. Setelah diteliti oleh Dr. al Olaki, pfofesor bidang histology dan pathologi di Sana’a University, ditemukanlah bahwa sel-sel pada jaringan tulang ekor tidak terpengaruh. Bahkan sel-sel itu dapat bertahan walau dilakukan pembakaran lebih lama.

Lebih dari itu, –dan ini yang terpenting-, ‘ajbu dz-dzanab, atau tulang ekor –sari rikadatu atau relix dalam bahasa Hindu-Budha-, berdasarkan penelitian mutakhir,sebagaimana yang disampaikan oleh Jamil Zaini, Trainer Asia Tenggara Kubik Jakarta ketika mengisi acara buka puasa bersama di Al Azhar-Solo Baru dengan tajuk,“Inspiring Day; Inspiring The Spirit of Life”, tulang ekor ini merekam semua perbuatan anak Adam, dari sejak lahir hingga meninggal dunia.

Ia merekam semua perbuatan baik-buruk mereka. Dan perbuatan mereka ini akan berpengaruh pada kondisi tulang ekornya. Putih bersih atau hitam kotor. Semakin banyak energy positif atau kebaikan seseorang maka semakin bersih tulang ekornya, dan semakin banyak energy negative atau keburukan seseorang maka semakin hitamlah tulang ekornya. Dalam tradisi hindu-budha, mayat orang yang mati dari mereka akan dibakar, dan di antara yang dicari setelah mayit menjadi abu adalah tulang ekornya. Mereka ingin melihat apa warna tulang ekornya; putih atau hitam.

Pak Jamil pun menjelaskan bahwa sekira tahun 2004 ada pameran tulang ekornya Shidarta Gawtama. Tulang ekornya Shidarta Gawtama putih bening bersih, ini karena energy positif yang dilakukan oleh Shidarta Gawtama banyak. Dari sinilah, balasan pada hari kiamat kelak tidak akan pernah tertukar. Dari tulang ekor inilah, manusia akan kembali dicipta, dan mereka akan diberi balasan sesuai dengan kadar amal-amal mereka. Ajaibnya, ini semua sudah disabdakan oleh Nabi berpuluh abad yang lalu.

لَيْسَ مِنَ الإِنْسَانِ شَىْءٌ إِلاَّ يَبْلَى إِلاَّ عَظْمًا وَاحِدًا وَهْوَ عَجْبُ الذَّنَبِ ، وَمِنْهُ يُرَكَّبُ الْخَلْقُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ
“Tiada bagian dari tubuh manusia kecuali akan hancur (dimakan tanah) kecuali satu tulang, yaitu tulang ekor, darinya manusia dirakit kembali pada hari kiamat.” (HR. al Bukhari, nomor 4935).

Hadits senada juga diriwayatkan oleh Imam Muslim (nomor 2955),


عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ كُلُّ ابْنِ آدَمَ يَأْكُلُهُ التُّرَابُ إِلَّا عَجْب َ الذَّنَبِ مِنْهُ خُلِقَ وَفِيهِ يُرَكَّبُ
Dari Abu Hurairah, bahwa Rasulullah Shallallâhu alaihi wa sallam bersabda, “Seluruh bagian tubuh anak Adam akan (hancur) dimakan tanah kecuali tulang ekor, darinya tubuh diciptakan dan dengannya dirakit kembali.”
Dari petunjuk hadist di atas, Ilmuwan muslim pada paruh kedua abad ke-20 telah mendasarkan pemahaman mereka mengenai kemukjizatan hadis tentang tulang ekor ini pada kaidah pengetahuan yang paling dasar, yaitu “Tulang ekor merupakan bagian pertama yang tumbuh dari janin, biasa disebut dengan primitive streak, yaitu bagian utama yang terbentuk pada minggu ketiga”. Hal ini membuktikan kebenaran sabda Rasulullah Saw, “Dari tulang ekorlah kalian akan dibangkitkan.” darimanakah pengetahuan Nabi yang memerlukan penelitian ilmiah tersebut?

Jadi, sesuai pembuktian sains, tulang ekor adalah cikal-bakal makhluk.
“Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka”



Sumber:  http://religi.gallerydunia.com

Elizabeth Gregory
Bagaimana rasanya magang di Facebook? Menyenangkan, itu sudah pasti. Gajinya sangat tinggi untuk ukuran anak magang. Dan punya kesempatan bertemu rockstar dari jagat teknologi, siapa lagi kalau bukan CEO Facebook Mark Zuckerberg.

Elizabeth Gregory, mantan pegawai magang di Facebook menceritakan pengalamannya. Menurut dia, Facebook memberlakukan anak magang seperti selayaknya karyawan tetap.

"Rasanya seperti berada si sebuah kampus. Tapi jauh lebih fun," kata wanita berparas cantik itu,

Gregory magang di kantor pusat Facebook di Menlo Park, California yang sangat luas dan penuh fasilitas. Ada salon gratis, toko es krim, jalur sepeda dan banyak lagi.

Gregory beberapa kali bertemu langsung dengan Zuckerberg. Ia mendeskripsikan Zuck sebagai sosok rendah hati dan tak segan menyapa anak magang, bahkan meskipun ia belum kenal.

"Meja kerja Zuckerberg sama saja dengan yang kutempati. Komputernya juga sama, semuanya sama," papar Gregory yang magang di bagian desain produk.

"Dia itu sungguh pria yang baik dan selalu menyapaku saat sedang berjalan meskipun ia tak tahu siapa aku sebenarnya," tambahnya.

Patricia McKenzie, mantan pegawai magang yang lain, mengucapkan hal senada seperti Gregory, bahwa pengalaman kerja di Facebook sungguh menyenangkan. Selain Zuck, Patricia juga senang dapat bertemu dengan Chief Operating Officer Facebook, Sheryl Sandberg yang disebutnya sosok wanita penuh inspirasi.

Magang kerja di Facebook, Digaji Rp 73,5 Juta Sebulan
Untuk kedua kali berturut-turut, Facebook pun dinobatkan sebagai tempat magang terbaik di Amerika Serikat versi website karir, Glasdoor. Fasilitas yang didapat karyawan magang sama saja dengan pegawai biasa, contohnya sama-sama mendapat makan gratis yang sudah pasti enak dan bergizi.

Terlebih lagi, karyawan magang di Facebook mendapat gaji yang tak bisa dibilang kecil, bahkan meski dibandingkan dengan standar gaji di AS sekalipun. Rata-rata USD 5.600 per bulan atau sekitar Rp 73,5 juta. Ya sangat lumayanlah.


Sumber: detik.com

penyakit kanker

Kanker dipandang sebagai salah satu penyakit paling menakutkan. Tak dipungkiri, kanker memang termasuk penyakit yang mematikan. Meski begitu, bukan berarti tak ada yang bisa dilakukan untuk mencegah kanker. Sayangnya, masih ada berbagai mitos yang beredar tentang kanker

Mitos 1 : Kanker adalah penyakit modern
Apakah Anda termasuk orang yang berpendapat bahwa kanker adalah penyakit baru, yang kebanyakan disebabkan oleh berbagai kebiasaan di masa modern, seperti merokok, proses makanan yang tidak sehat, hingga stress tiada henti? Faktanya adalah, kanker sudah ada sejak dahulu kala, pada 1200 Sebelum Masehi, kanker ditemukan di wilayah Sudan. Lalu, di pertengahan tahun ‘70-an, penderita kanker meningkat hingga 20%. Namun, seiring itu berbagai obat-obatan medis ditemukan untuk membantu penderita kanker bertahan hidup. Sebenarnya, faktor risiko terbesar terserang kanker adalah usia, semakin tua usia, semakin besar risiko kanker. Namun, kebiasaan merokok meningkatkan risiko terkena kanker di usia muda.

Mitos 2: Tak ada yang bisa dilakukan. Terkena kanker adalah takdir yang bisa dihindari
Berdasarkan hasil penelitian kanker di Inggris, sebagian kecil penyebab kanker, sekitar 5-10% berkaitan dengan faktor genetik, tapi 40% lainnya berkaitan dengan lifestyle. Tapi, karena kanker muncul dari kerusakan gen yang tumbuh dari waktu ke waktu, Anda sebenarnya masih dapat melakukan pencegahan agar sel kanker tak memburuk. “Meski tak ada jaminan terhindar dari kanker, Anda bisa menghadang kanker dengan tidak merokok, mengonsumsi makanan sehat, menjaga berat badan ideal, tidak mengonsumsi alkohol berlebih, olaharaga, dan beraktivitas di bawah sinar matahari dengan aman,” ujar Sarah Williams, senior staf informasi kesehatan Cancer Research UK.

Mitos 3: Deodoran menyebabkan kanker
Banyak yang mengatakan, saat menggunakan deodorant atau antiperspirant, akan menghentikan produksi keringat. Kemudian, keringat yang terhambat keluar akan berubah menjadi racun, yang kemudian akan membentuk gumpalan di bawah ketiak. Ini dipercaya sebagai awal mula terjadinya kanker kelenjar getah bening dan kanker payudara. “Tak ada bukti meyakinkan bahwa deodorant dan antiperspirant menyebabkan kanker  payudara. Semua penjelasan itu tidaklah benar. Kanker payudara berawal dari payudara. Selain itu, tubuh memiliki berbagai cara menyingkirkan racun. Keringat dan kelenjar getah bening tidaklah berhubungan,” jelas Sarah.

Mitos 4: Merokok sesekali, aman dari kanker

Anda mungkin bukan perokok berat yang menghabiskan rokok beberapa kotak dalam sehari, tapi merokok sesekali bukan berarti Anda terhindar dari risiko kanker. Sebuah penelitian menunjukkan, seseorang yang hanya menghabiskan empat batang rokok per hari hampir 50% tutup usia lebih dulu, dibanding mereka yang tak merokok sama sekali.  Begitupun jika Anda merokok untuk pergaulan, misalnya hanya merokok di akhir pecan. Belum lagi, jika itambah dengan konsumsi alkohol. Perpaduan rokok dan alkohol akan membuat kerusakan dalam tubuh berkali lipat dan memudahkan sel kanker berkembang. Lalu, bagaimana dengan shisa? Efeknya memang tidak seburuk rokok, tapi penelitian menunjukkan adanya keterkaitan dengan munculnya kanker. Ada baiknya, menjauhi agar terhindar dari risiko kanker



Sumber: kompas.com

Orang Terkaya di China, Kehilangan Rp 195 Triliun dalam 1 Jam

Pria Terkaya di China Ini Kehilangan Rp 195 Triliun dalam 1 Jam, Li Hejun, mengalami pekan yang sangat buruk. Pemimpin Hanergy ini kehilangan uangnya senilai 15 miliar dollar AS atau sekitar Rp 195 triliun (kurs Rp 13.000 per dollar AS) pada Rabu (20/5/2015) kemarin saat harga saham perusahaan solar panelnya anjlok hingga 47 persen di transaksi perdagangan Hongkong - hanya dalam kurun waktu satu jam.  Hanergy mengalami penurunan market value sebesar 18,6 miliar dollar AS.

Transaksi perdagangan saham Hanergy disuspensi pada pukul 10.40 pagi. Li, yang mengempit sekitar 80 persen saham Hanergy, juga tidak menghadiri rapat umum pemegang saham yang juga digelar kemarin di Hongkong.

RUPS Hanergy dimulai pada saat bersamaan dengan penurunan harga sahamnya. Menurut juru bicara perusahaan, Li tengah menghadiri pembukaan pameran energi bersih Hanergy di Beijing.
Sekarang, sehari setelah anjloknya harga saham, perusahaan masih belum juga mengumumkan apa pun. Kondisi ini semakin menambah kebingungan terkait misteri penyebab anjloknya saham Hanergy.

Bespoke Investment, perusahaan penelitian dan wealth management, menyebut kisah Hanergy merupakan kisah yang sangat kacau.

Sehari sebelum anjloknya harga saham, saham Hanergy terhitung sudah melejit hingga 625 pesen dalam setahun terakhir. Bahkan, harga sahamnya pernah menyentuh level tertinggi dengan kapitalisasi pasar melampaui 45 miliar dollar AS pada April.

Berdasarkan data yang dirilis Hurun pada Maret, hal ini menyebabkan Li berhasil menggeser co founder Alibaba Jack Ma sebagai pria terkaya di China.

Namun, tingginya kenaikan harga saham Hanergy menimbulkan pertanyaan mengenai adanya kemungkinan manipulasi pasar. Di awal tahun ini, ada kecemasan lain yang muncul, di mana perusahaan mengaku sekitar 60 persen penjualan mereka berasal dari induk usaha mereka yang berbasis di Beijing, Hanergy Holding Group. Li juga merupakan direksi di perusahaan tersebut.

Sebelumnya, Reuters melaporkan, Hong Kong Securities and Futures Commission telah melakukan investigasi mengenai manipulasi pasar pada beberapa pekan terakhir, dengan mengutip sumber rahasia.


Sumber. Kompas.com

Bergelimang harta memang banyak godaannya. Harta, takhta, wanita, kata pepatah, bisa jadi sumber malapetaka. Namun sebelum bencana itu benar-benar datang nikmatilah selagi bisa. Barangkali begitulah cara berpikir orang-orang super kaya di dunia ini.




Dengan adanya media sosial di Internet, orang-orang super tajir itu bisa makin memamerkan kekayaannya kepada khalayak. Mereka tidak ragu-ragu lagi membuat orang iri melihat kehidupan mereka yang dipenuhi kenikmatan duniawi, seperti rumah mentereng, mobil mewah, pesawat jet pribadi, dan gadis-gadis cantik nan seksi.

Siapa saja di antara orang-orang yang jadi budak nafsu kenikmatan duniawi itu? Ikuti kisahnya berikut ini.


Tony Toutouni

1. Tony Toutouni

Pria 42 tahun bernama Tony Toutouni bikin para pengikutnya di media sosial Instagram ngiler karena gaya hidupnya yang mewah.

Dalam delapan bulan lelaki bermukim di Los Angeles, Amerika Serikat, ini langsung memiliki 750 ribu pengikut Instagram.

Di media sosial itu memamerkan harta kekayaannya yang dipenuhi mobil-mobil sport dan klasik berharga selangit, deretan pesawat jet, helikopter, taburan uang, dan gadis-gadis cantik seksi berbikini dengan pose-pose menggoda.

Di Instagram dia menamai akunnya @lunatic-living.

"Apa bukan yang seperti ini yang paling diinginkan setiap lelaki di dunia? Ini gaya hidup yang paling diimpikan setiap lelaki dan saya menikmatinya," kata dia.

"Sebagai lelaki lajang, saya berkencan dengan banyak gadis cantik."

Pengusaha ganteng ini mengaku tidak sulit mendapatkan gadis yang diinginkannya.


"Tinggal di LA dan punya segalanya, tidaklah sulit mendapatkan setiap gadis yang kita inginkan."

Di keterangan akun Instagramnya dia menulis: "Orang bilang lebih baik miskin tapi bahagia daripada kaya tapi menderita. Saya sih kompromi, cukup kaya dan sedikit galau."

Kekayaan Tony bersaing dengan Dan Bilzerian yang tahun lalu dinobatkan sebagai Raja Instagram dengan delapan juta pengikut.

"Saya tidak ingin bersaing dengan Dan tapi orang bilang akun saya tumbuh luar biasa cepat. Tapi Dan sebenarnya teman saya dan semua kegilaan di Instagram ini dimulai karena dia."

Toutouni mulai bergelimang harta ketika dia membeli sebuah kelab malam di Hollywood, California, pada usia 19 tahun.

"Dari situ saya sangat sukses dan kemudian menjualnya untuk membeli yang lain lagi. Saya juga berinvestasi dalam bentuk dealer mobil, restoran, bar. Saya membangun semua bisnis itu hingga laku di jual buat mendapat keuntungan."

Toutouni mengaku dia juga sering dibenci di Instagram.

"Ada feminis yang benci dengan saya dan orang-orang gereja yang ingin mengutuk saya."

Dia mengaku baru mulai mengencani gadis yang sama belakangan ini. "Saya suka melakukan apa saja. Saya doyan dengan payudara dan bersedia mengongkosi operasi perbesaran payudara. Saya suka memberi banyak hadiah buat anak-anak. Saya juga senang bercanda dengan para penggemar."


Dan Bilzerian

2. Dan Bilzerian

Dan Bilzerian membuat heboh jagad instagram. Dia media sosial ini, Bilzerian punya hampir 4,6 juta follower.

Dan Bilzerian (32) adalah pemain poker profesional yang kaya raya. Gaya hidupnya dipenuhi pesta-pesta mewah dengan para wanita seksi. Setiap pria di Barat pasti bermimpi hidup seperti Bilzerian dengan mobil mewah, pesta meriah, wanita cantik dan senjata.

Bilzerian mengunggah foto-fotonya di Instagram. Inilah salah satu sebab mengapa dia punya banyak follower di Instagram. Dia dijuluki Raja di Instagram.

Satu minggu lalu Bilzerian mengunggah foto pestanya di atas Yatch. Dia dikelilingi puluhan gadis cantik dengan busana setengah telanjang. Si penggila pesta ini mengangkat gelas sampanye tinggi-tinggi sambil tertawa lebar.

"Terlalu berkelas untuk klub Yatch," sesumbarnya soal pesta meriah tersebut.

Tak cuma itu, Bilzerian juga kerap mengunggah jet pribadi, mobil sport atau gepokan duit satu tas.

Bilzerian juga memposting perjalanannya dengan kapal pesiar ke berbagai belahan dunia. Tak lupa, selalu dengan belasan wanita cantik.

Para followernya pun hanya bisa mupeng alias iri melihat kelakuan Bilzerian.

"Gaya hidupmu ini mungkin hanya akan jadi mimpi sebagian besar pria. Kamu sangat beruntung teman. Hidup dikelilingi uang, wanita dan senjata," kata seorang follower.

Yang lain malah minta Bilzerian membantunya supaya bisa bernasib seperti itu.

"Kawan berilah aku USD 1.000. Atau ajari aku main poker supaya bisa seperti dirimu," kata seorang follower pria Bilzerian.


3. Dorothy Wang

Dorothy Wang adalah anak orang kaya yang tinggal di Los Angeles, Amerika Serikat. Sejak kecil, dia mengaku genar mengoleksi barang mewah.

Foto-fotonya di Instagram menunjukkan aksinya naik jet pribadi keliling dunia, belanja busana mahal, berpesta dengan selebritis Hollywodd, dan pelbagai aksi hedonis lainnya.

Perempuan 27 tahun ini, ayahnya adalah Roger Wang, pengusaha mal sukses asal China. Tapi dia berkukuh duitnya kini lebih banyak dihasilkan sendiri.

"Aku bekerja sebagai desainer perhiasan," kata Dorothy.


Floyd Mayweather Jr

4. Floyd Mayweather Jr

Majalah Forbes mengatakan, sepanjang tahun 2014, Floyd Mayweather Jr, merupakan atlet terkaya sedunia. Hal itu berdasarkan perkiraan mereka yang berhasil mendata, bahwa petinju itu berhasil mengumpulkan kekayaan yang nilainya tak kurang dari Rp 1,2 triliun.

Pendapatan Mayweather, atau akrab disapa 'Money' ini, pada akhirnya mampu melebihi perolehan pesepak bola Real Madrid, Cristiano Ronaldo, yang hanya mampu mencapai 55,1 juta poundsterling, atau setara dengan Rp 900 miliar.

Kekayaan ini membuat Mayweather membiasakan dirinya untuk pamer. Beberapa kali ia memamerkan kekayaannya di situs jejaring sosial, berharap membuat siapa saja yang melihatnya merasa iri.

Pemegang rekor 45 kali menang dengan 25 kali KO yang belum pernah kalah itu, ternyata memiliki sebuah jet pribadi, sejumlah mobil sport, jam-jam tangan mewah, serta ratusan koleksi sepatu mahal dan berbagai aksesoris lainnya.

Bahkan, Manny Pacquiao pernah berujar bahwa dirinya tak simpatik dengan gaya hidup wah yang dipertontonkan Mayweather. Menurutnya, Floyd terlalu sesumbar tentang gaya hidup dan semuanya. Padahal, ia sama sekali tak peduli.

Koleksi harta benda terbaru milik Mayweather saat ini pun tak kalah mentereng, yaitu sebuah jet pribadi. Jet yang dipakai sebagai latar belakang dari aneka tunggangan lain miliknya itu, ditaksir berharga lebih dari Rp 200 miliar.

Di dunia oleh raga, tak banyak atlet yang memiliki jet pribadi. Bahkan di kalangan pesepakbola sekalipun, diketahui hanya Cristiano Ronaldo lah yang sampai saat ini tercatat memilikinya. Sementara di jajaran pembalap F1, Lewis Hamilton pun tak mau ketinggalan untuk ikut mengoleksi kendaraan udara super cepat tersebut.

Selain itu, sejumlah mobil sport mewah pun menjadi salah satu jenis benda mewah yang dikoleksi oleh Mayweather. Tercatat, Mayweather memiliki setidaknya delapan sport car yang terbaik di setiap mereknya, antara lain Ferrari 599 Fiorano, Porsche 911 Turbo S, Lamborghini Aventador, Ferrari 458 Spider, Ferrari 458 Spider, dua buah Bugatti Veyron, dan yang terakhir, Bugatty Veyron.

Selain itu, Mayweather juga merupakan salah satu pemilik Bugatti Grand Sport, yang merupakan koleksi terbatas karena hanya berjumlah 150 unit di dunia. Jika digabung, koleksi mobil mewah milik Mayweather itu nilai totalnya bisa mencapai 5,5 juta poundsterling, atau setara dengan Rp 104 miliar.

Hal-hal terkait harta kekayaan yang kerap dipamerkan Mayweather di media sosialnya, antara lain adalah bertumpuk-tumpuknya uang jutaan dolar, ratusan koleksi sepatu dan kaca mata mewah dari berbagai brand. Mayweather bahkan pernah memamerkan setumpuk uang pecahan 100 dolar AS miliknya, yang diletakkannya begitu saja di atas tempat tidur.


Trevors Beynon

5. Trevors Beynon

Travers Beynon, pria asal Australia, dijuluki Hugh Hefnernya Australia lantaran dia tinggal di rumah seharga Rp 48,6 miliar.

Raja tembakau itu kerap menggelar pesta bikini bersama model-model seksi nan aduhai di rumahnya yang dia sebut The Candy Mansion.

Kehidupan hedonnya yang bergelimang harta jadi populer di media sosial Instagram.

Beynon punya koleksi mobil-mobil mewah dan memamerkannya di Instagram.

Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Selasa (19/5), Beynon mewarisi perusahaan tembakau Freechoice yang memiliki 200 toko di Australia.

Dia menikahi wanita bernama Taesha dan dikaruniai dua anak. Orangtua Taesha, Graham dan Evon Appleby, sempat diwawancarai di sebuah stasiun televisi tadi malam.

Mereka mengaku tidak pernah bertemu dengan cucu mereka dan sudah lama tidak berkomunikasi dengan Taesha.

Di akun Instagramnya, Beynon sempat memajang foto Taesha yang disuruh memakai tali anjing dan diberi keterangan foto "Gaya Anjing".

Orangtua Taesha menyebut foto itu menjijikkan dan sangat melecehkan. Mereka merasa sangat sedih karena tidak bisa menghubungi Taesha.

"Kami hanya ingin memeluk mereka buat pertama kalinya," kata Evon. "Kami hanya ingin ke sana dan membawa Taesha pergi dari tempat itu."

Beynon memiliki empat anak, dua dari Taesha dan dua lagi dari mantan istrinya dan Miss World 1991 Ninibeth Leal.

Meski Taesha istrinya, namun Beynon juga sering tidur dengan banyak perempuan lain, termasuk sahabat Taesha.

Dia sudah memajang sekitar 70 foto di akun Instagramnya yang memiliki lebih dari 14.500 pengikut.





Sumber: merdeka.com

Demi Uang Rp 11 Ribu, Pria Ini Rela Dirinya Dipukul Palu

Siapa yang tidak takjub melihat atraksi tahan pukul benda keras bahkan seorang pria di kota Hangzhou, Tiongkok berani membayar siapa saja yang mampu merobohkannya dengan sebuah palu besar, Selasa (19/5/2015).

Dilansir Shanghaiist, seorang pria pemilik sebuah supermarket di Hangzhou memiliki ide yang bisa dikatakan unik dan membahayakan.

Demi mendapatkan uang sebesar 5 yuan atau sekitar Rp 11 ribu dari setiap orang yang tak membuatnya membuatnya roboh menggunakan sebuah palu peghancur tembok.

Namun, ia juga akan memberikan uang yang lumayan besar yaitu sebesar 2000 yuan atau sekitar Rp 4.2 juta bagi setiap orang yang mampu merobohkannya.

Hingga saat ini sudah ada 107 orang yang mencoba mengambil tantangan tersebut namun semuanya gagal.
Pria yang akrab dipanggil Sun ini sempat membuat tantangan yang unik lainnya yaitu akan memberikan diskon sebesar 50 persen bagi setiap pelanggannya yang mampu berkomunikasi bahasa Inggrisnya dengannya.

Sun mengaku dirinya merupakan seorang sarjana Bahasa inggris dari Anhui Agricultural University, sehingga ia berani membuat tantangan tersebut.

Tantangan berbahasa Inggris tersebut ternyata harus dihentikan Sun lantaran ibunya tidak senang dengan cara tersebut lantaran bukannya keuntungan yang diperoleh malah Sun banyak menghabiskan uang dagangan.
Ternyata, hal tersebut mendorong Sun untuk belajar kungfu, hasil belajar Kung Fu tersebut digunakannya sebagai strategi marketing untuk meningkatkan pendapatan dagangannya.

Ia memanfaatkan keahliannya untuk menarik orang ke supermarketnya, dan seperti yang dijelaskan di atas, keahlian tahan pukulan ia dapatkan selama berlatih Kungfu.





Sumber TRIBUNSUMSEL.COM


Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita
Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita
Travers Beynon Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita, Travers Beynon, pria asal Australia, dijuluki Hugh Hefnernya Australia lantaran dia tinggal di rumah seharga Rp 48,6 miliar.

Raja tembakau itu kerap menggelar pesta bikini bersama model-model seksi nan aduhai di rumahnya yang dia sebut The Candy Mansion.

Kehidupan hedonnya yang bergelimang harta jadi populer di media sosial Instagram.

Beynon punya koleksi mobil-mobil mewah dan memamerkannya di Instagram.
Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita

Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Selasa (19/5), Beynon mewarisi perusahaan tembakau Freechoice yang memiliki 200 toko di Australia.

Dia menikahi wanita bernama Taesha dan dikaruniai dua anak. Orangtua Taesha, Graham dan Evon Appleby, sempat diwawancarai di sebuah stasiun televisi tadi malam.

Mereka mengaku tidak pernah bertemu dengan cucu mereka dan sudah lama tidak berkomunikasi dengan Taesha.

Di akun Instagramnya, Beynon sempat memajang foto Taesha yang disuruh memakai tali anjing dan diberi keterangan foto "Gaya Anjing".


Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita
Orangtua Taesha menyebut foto itu menjijikkan dan sangat melecehkan. Mereka merasa sangat sedih karena tidak bisa menghubungi Taesha.

"Kami hanya ingin memeluk mereka buat pertama kalinya," kata Evon. "Kami hanya ingin ke sana dan membawa Taesha pergi dari tempat itu."

Beynon memiliki empat anak, dua dari Taesha dan dua lagi dari mantan istrinya dan Miss World 1991 Ninibeth Leal.

Meski Taesha istrinya, namun Beynon juga sering tidur dengan banyak perempuan lain, termasuk sahabat Taesha.

Dia sudah memajang sekitar 70 foto di akun Instagramnya yang memiliki lebih dari 14.500 pengikut.


Pamer Harta dan Punya Banyak Wanita



Sumber: Merdeka.com

Heboh 7 makanan palsu berbahaya asal China!, China dikenal dengan banyak hal, mulai dari tembok besar China yang menjadi warisan sejarah dan budaya, hingga pemandangannya yang indah. Namun hal yang paling populer dari China bagi perdagangan dunia adalah benda-benda palsu atau KW yang mereka hasilkan. Mulai dari tas, elektronik, hingga benda lainnya.

Tak hanya tas dan benda elektronik, makanan pun bisa dipalsukan di negara ini. Banyak makanan palsu yang hingga saat ini diproduksi dan tersebar di China. Bahkan salah satunya sudah sampai di Indonesia, yaitu beras yang terbuat dari plastik.

Makanan palsu apa saja yang membahayakan asal China, dan akankah makanan palsu tersebut sampai ke Indonesia? Simak daftarnya berikut ini, seperti dilansir Listverse!


beras palsu

1. Beras palsu

Jika ada makanan yang tampaknya tak mungkin untuk dipalsukan, salah satunya adalah nasi. Tetapi faktanya, China berhasil memalsukan beras dan nasi. Beras palsu ini dinamakan beras plastik yang terbuat dari kentang, ketela rambat, dan bahan sintetis resin. Semua bahan kemudian dicampur dan dibentuk seperti beras. Beras plastik ini banyak dijual di Taiyuan, Provinsi Shaanzi.

Cara membedakannya adalah bahwa beras plastik akan tetap keras meski sudah dimasak dan tidak mudah dicerna. Beras plastik ini jelas berbahaya karena mengandung zat kimia. Mengonsumsi tiga mangkuk beras plastik sama dengan mengonsumsi satu plastik vinyl dan satu plastik kresek. Terkadang pedagang juga mencampur beras ini dengan beras biasa sehingga tidak mencurigakan. Dari 10 juta ton beras yang terjual, diperkirakan sembilan ton adalah beras plastik.


Daging domba palsu

2. Daging domba palsu

Pedagang di China juga memalsukan daging domba yang dijual di pasaran. Mereka menggunakan daging tikus, rubah, dan cerpelai yang dicampur dengan zat kimia, kemudian menjualnya sebagai daging domba. Seorang penjual daging domba palsu yang tertangkap, bernama Wei, mengaku menambahkan zat kimia nitrat, gelatine, dan carmine pada daging tikus dan rubah sebelum menjualnya sebagai daging domba.

Pemalsuan ini sudah sangat populer di China sehingga telah banyak dilakukan penangkapan dan razia untuk mencegah penyebaran daging domba palsu. Polisi China juga telah menyebarkan cara membedakan daging domba asli dengan daging domba buatan. Jika dilihat sekilas, keduanya memang tampak sama. Namun jika direbus, daging domba palsu yang terbuat dari daging tikus akan mudah terbelah dan terpisah-pisah.


Tahu dari zat kimia

3. Tahu dari zat kimia

Tahu yang terbuat dari kedelai adalah makanan yang sangat familiar dan banyak dikonsumsi orang baik di China maupun di Indonesia. Beberapa waktu lalu, pemerintah China menangkap kelompok orang yang memproduksi tahu palsu di Wuhan, Provinsi Wubei. Mereka mencampurkan berbagai zat kimia untuk membuat tahu palsu.

salah satu pedagang mengaku mereka mencampur protein kedelai dengan tepung, kemudian menambahkan zat kimia monosodium glutamate, pigmen, dan es untuk membuat tahu palsu. Selanjutnya mereka mengemas tahu palsu tersebut dengan nama pabrik yang memproduksi tahu asli. Terkadang pembuat tahu palsu juga menambahkan zat kimia rongalite, yaitu yang biasa digunakan untuk membutuhkan pakaian dan bisa menyebabkan kanker. Zat tersebut diakui bisa membuat tahu mereka berwarna lebih terang dan mudah dikonsumsi.


Roti dari kardus

4. Roti dari kardus

Anda barangkali tak pernah membayangkan bagaimana roti bisa terbuat dari kardus. Namun hal ini benar-benar terjadi. Sekelompok orang di China memotong-motong kardus, kemudian mencampurkannya dengan zat kimia dan zat perasa daging babi. Selanjutnya mereka membuatnya menggunakan roti yang disebut baozi. Pertama, kardus yang dipotong tersebut dicampur soda yang biasa digunakan dalam produksi sabun, selanjutnya dicampurkan dengan zat kimia lain dan dicampurkan dengan zat perasa daging.

Cara pembuatan roti dari kardus ini telah tersebar melalui video dan menghebohkan seluruh dunia. Namun pemerintah China mengelak dan mengatakan bahwa video tersebut hanya hoax. Reporter yang merekam semua proses pembuatan roti kardus tersebut ditangkap dan kasus ini kemudian ditutup.



Kepiting Yangcheng palsu

5. Kepiting Yangcheng palsu

Kepiting Yangcheng adalah jenis kepiting yang terkenal sebagai bahan makanan dan cukup mahal. Karena itu banyak orang yang berusaha memalsukan kepiting tersebut menggunakan kepiting biasa agar bisa dijual dengan harga yang mahal. Banyak cara dilakukan. Mulai dengan meletakkan kepiting biasa di air yang berasal dari Danau Yangcheng, hingga menggunakan zat kimia agar kepiting biasa tersebut terlihat seperti kepiting Yangcheng yang memiliki banyak rambut.

Meski ini tampak tak berbahaya, namun zat kimia yang digunakan pada kepiting yang dibuat menyerupai kepiting Yangcheng tentu bisa berdampak untuk kesehatan dalam jangka panjang. Diperkriakan dari 100.000 ton kepiting yang dijual, hanya ada 3.000 kepiting Yangcheng saja yang asli.


Mie palsu

6. Mie palsu

Selain nasi, mie juga banyak dipalsukan di China. Pedagang menggunakan tepung beras yang sudah basi dan berjamur. Tepung ini biasanya digunakan sebagai makanan ternak, namun justru digunakan untuk membuat mie yang dijual di pasaran. Untuk membuat mie terlihat layak makan, pedagang menggunakan beberapa zat kimia yang bisa menyebabkan kanker seperti sulfur dioxida.

Dalam sehari, sebuah pabrik mie palsu di Dongguan bisa memproduksi 500.000 kilogram mie palsu yang dijual di pasaran. Kepolisian China berhasil membekuk pabrik pembuat mie palsu ini dan diperkirakan terdapat 35 pabrik yang sama yang memproduksi mie palsu. Beberapa di antaranya menggunakan tepung jagung atau nasi yang sudah basi dan memakai pemutih serta boraks dalam produksinya.


Daging babi bercampur zat kimia

7. Daging babi bercampur zat kimia

Selain daging domba yang dipalsukan, beberapa pedagang di China juga menjual daging babi yang sudah dicampur dengan zat kimia. Para peternak menambahkan zat kimia bernama clenbuterol untuk babi mereka. Zat kimia ini sebenarnya sudah dilarang oleh pemerintah karena meski bisa membakar lemak pada hewan, namun jika dikonsumsi manusia bisa menyebabkan sakit, penyakit jantung, keringat berlebihan, dan pusing.

Banyak pedagang menggunakan zat kimia ini untuk membuat daging babi mereka lebih empuk. Hal ini sudah memakan korban di China pada tahun 1998 hingga 2007. Satu orang meninggal dan 1.700 lainnya sakit akibat mengonsumsi daging babi bercampur clenbuterol tersebut.

Itulah beberapa makanan palsu yang berbahaya dari China. Waspadalah jangan sampai makanan palsu ini masuk ke Indonesia. Selalu perhatikan makanan yang akan Anda konsumsi. Pilih makanan yang segar, dan bila perlu berasal dari produsen lokal yang terpercaya.  



Sumber: merdeka.com

Googgle Doodle hari ini, Ulang Tahun ke 127 Dr. Inge Lehmann
Hari ini tanggal 113 Mei 2015 bertepatan dengan lahirnya Dr. Inge Lehmann seorang seismologis asal Denmark, tidak ketinggalan Google lewat Google Doodle hari ini ikut memperingatinya.

Pada saat pertama kali Anda mengakses halaman awal Google, Anda akan mendapati doodle yang tidak bergerak, dengan gambar bumi menggantikan huruf “O”. Namun ketika Anda klik doodle tersebut, maka gambar bumi itu akan terbelah dua dan menampilkan inti bumi.

Setelah itu, animasi doodle terus berjalan dengan bumi yang terlihat berputar pada porosnya dan memperlihatkan inti bumi yang terang. Doodle kali ini datang dengan gaya film tahun 70’an.
Inge Lehmann adalah seismograf yang pertama kali menemukan bahwa gempa memiliki gelombang yang bergerak dari inti gempa ke sekitarnya. Dirinya juga lah yang pertama kali memiliki kesimpulan bahwa pusat bumi terbagi dalam dua bagian.

Inge Lehmann berulang tahun pada hari ini terlahir di Denmark tahun 1888 dan meninggal pada tanggal 21 Februari 1993, itu berarti Inge meninggal di usianya yang ke-104 tahun. Inge Lehmann merupakan seorang seismologis pertama dan satu-satunya di Denmark saat itu.

Lehmann adalah pelopor di antara perempuan dan ilmuwan. Pendidikan awalnya di sebuah sekolah mendukung kesetaraan antara laki-laki dan perempuan. Sangat kontras dengan pemikiran masyarakat Denmark kala itu.

Ambisinya sempat diprotes oleh keponakannya, Niles Groes, “anda harus ingat tahu berapa banyak orang yang tidak kompeten aku harus bersaing dengan-sia-sia." Namun begitu, Lehmann tetap bersikeras dengan ambisinya.

Sebagai seorang pemikir kritis dan mandiri, Lehmann kemudian menetapkan dirinya sebagai seismologis pada otoritas struktur mantel atas. Dia melakukan penelitian yang luas di berbagai negara. Manfaat luas dari penelitiannya adalah juga bisa digunakan untuk mendeteksi ledakan nuklir rahasia.

Atas penelitiannya ini, Lehmann menerima medali William Bowie pada tahun 1971, penghargaan tertinggi dari American Geophysical Union. Ia digambarkan sebagai "master seni hitam dimana sejumlah sistem komputerisasi tidak mungkin menggantikannya secara lengkap.”

Pada saat sebelum Inge Lehmann mengemukakan pendapatnya, banyak ilmuwan yang percara bahwa bumi memiliki inti berbentuk cairan yang dikelilingi mantel padat. Mantel itu juga dikelilingi oleh kerak padat yang dapat kapan pun terpisah-pisah (diskontinuitas).

Pada tahun 1929 sebuah gempa besar terjadi di dekat Selandia Baru. Sebagai satu-satunya seismologis, inge berinisiatif menelitinya. Lehmann berteori bahwa gelombang ini telah melakukan perjalanan dari jarak tertentu ke dalam inti dan kemudian memantul kembali ke permukaan karena semacam pembatas.

Melalui data di atas kertas ini, pada tahun 1936 Inge berteori bahwa pusat bumi terdiri dari dua bagian, yaitu sebuah inti padat yang dikelilingi oleh inti luar cair, dipisahkan oleh apa yang disebut Inge sebagai Diskontinuitas. Hipotesisnya itu dikonfirmasi pada tahun 1970, ketika alat seismograf telah mampu lebih sensitif mendeteksi pembelokan gelombang dari inti padat.


Cerita ini adalah kisah nyata, perjalanan hidup seorang istri yang tetap teguh mempertahankan cinta untuk suaminya walau mengalami cobaan bertubi-tubi. Cerita ini ditulis oleh seorang istri dalam sebuah laptopnya.
Semoga kisah nyata ini menjadi pelajaran bagi kita semua.

***

Aku Mencintaimu Suamiku
Cinta itu butuh kesabaran…
Sampai dimanakah kita harus bersabar menanti cinta kita???
Hari itu.. aku dengannya berkomitmen untuk menjaga cinta kita..
Aku menjadi perempuan yg paling bahagia…..
Pernikahan kami sederhana namun meriah…..
Ia menjadi pria yang sangat romantis pada waktu itu.
Aku bersyukur menikah dengan seorang pria yang shaleh, pintar, tampan & mapan pula.
Ketika kami berpacaran dia sudah sukses dalam karirnya.
Kami akan berbulan madu di tanah suci, itu janjinya ketika kami berpacaran dulu..
Dan setelah menikah, aku mengajaknya untuk umroh ke tanah suci….
Aku sangat bahagia dengannya, dan dianya juga sangat memanjakan aku… sangat terlihat dari rasa cinta dan rasa sayangnya pada ku.
Banyak orang yang bilang kami adalah pasangan yang serasi. Sangat terlihat sekali bagaimana suamiku memanjakanku. Dan aku bahagia menikah dengannya.

***

Lima tahun berlalu sudah kami menjadi suami istri, sangat tak terasa waktu begitu cepat berjalan walaupun kami hanya hidup berdua saja karena sampai saat ini aku belum bisa memberikannya seorang malaikat kecil (bayi) di tengah keharmonisan rumah tangga kami.

Karena dia anak lelaki satu-satunya dalam keluarganya, jadi aku harus berusaha untuk mendapatkan penerus generasi baginya.

Alhamdulillah saat itu suamiku mendukungku…

Ia mengaggap Allah belum mempercayai kami untuk menjaga titipan-NYA.

Tapi keluarganya mulai resah. Dari awal kami menikah, ibu & adiknya tidak menyukaiku. Aku sering mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan dari mereka, namun aku selalu berusaha menutupi hal itu dari suamiku…

Didepan suami ku mereka berlaku sangat baik padaku, tapi dibelakang suami ku, aku dihina-hina oleh mereka…

Pernah suatu ketika satu tahun usia pernikahan kami, suamiku mengalami kecelakaan, mobilnya hancur. Alhamdulillah suami ku selamat dari maut yang hampir membuat ku menjadi seorang janda itu.

Ia dirawat dirumah sakit pada saat dia belum sadarkan diri setelah kecelakaan. Aku selalu menemaninya siang & malam sambil kubacakan ayat-ayat suci Al – Qur’an. Aku sibuk bolak-balik dari rumah sakit dan dari tempat aku melakukan aktivitas sosial ku, aku sibuk mengurus suamiku yang sakit karena kecelakaan.

Namun saat ketika aku kembali ke rumah sakit setelah dari rumah kami, aku melihat di dalam kamarnya ada ibu, adik-adiknya dan teman-teman suamiku, dan disaat itu juga.. aku melihat ada seorang wanita yang sangat akrab mengobrol dengan ibu mertuaku. Mereka tertawa menghibur suamiku.

Alhamdulillah suamiku ternyata sudah sadar, aku menangis ketika melihat suami ku sudah sadar, tapi aku tak boleh sedih di hadapannya.

Kubuka pintu yang tertutup rapat itu sambil mengatakan, “Assalammu’alaikum” dan mereka menjawab salam ku. Aku berdiam sejenak di depan pintu dan mereka semua melihatku. Suamiku menatapku penuh manja, mungkin ia kangen padaku karena sudah 5 hari mata nya selalu tertutup.

Tangannya melambai, mengisyaratkan aku untuk memegang tangannya erat. Setelah aku menghampirinya, kucium tangannya sambil berkata “Assalammu’alaikum”, ia pun menjawab salam ku dengan suaranya yg lirih namun penuh dengan cinta. Aku pun senyum melihat wajahnya.

Lalu.. Ibu nya berbicara denganku …

“Fis, kenalkan ini Desi teman Fikri”.

Aku teringat cerita dari suamiku bahwa teman baiknya pernah mencintainya, perempuan itu bernama Desi dan dia sangat akrab dengan keluarga suamiku. Hingga akhirnya aku bertemu dengan orangnya juga. Aku pun langsung berjabat tangan dengannya, tak banyak aku bicara di dalam ruangan tersebut,aku tak mengerti apa yg mereka bicarakan.

Aku sibuk membersihkan & mengobati luka-luka di kepala suamiku, baru sebentar aku membersihkan mukanya, tiba-tiba adik ipar ku yang bernama Dian mengajakku keluar, ia minta ditemani ke kantin. Dan suamiku pun mengijinkannya. Kemudian aku pun menemaninya.

Tapi ketika di luar adik ipar ku berkata, ”lebih baik kau pulang saja, ada

kami yg menjaga abang disini. Kau istirahat saja. ”

Anehnya, aku tak diperbolehkan berpamitan dengan suamiku dengan alasan abang harus banyak beristirahat dan karena psikologisnya masih labil. Aku berdebat dengannya mempertanyakan mengapa aku tidak diizinkan berpamitan dengan suamiku. Tapi tiba-tiba ibu mertuaku datang menghampiriku dan ia juga mengatakan hal yang sama. Nantinya dia akan memberi alasan pada suamiku mengapa aku pulang tak berpamitan padanya, toh suamiku selalu menurut apa kata ibunya, baik ibunya Salah ataupun Tidak, suamiku tetap saja membenarkannya. Akhirnya aku pun pergi meninggalkan rumah sakit itu dengan linangan air mata.

Sejak saat itu aku tidak pernah diijinkan menjenguk suamiku sampai ia kembali dari rumah sakit. Dan aku hanya bisa menangis dalam kesendirianku. Menangis mengapa mereka sangat membenciku.

***

Hari itu.. aku menangis tanpa sebab, yang ada di benakku aku takut kehilangannya, aku takut cintanya dibagi dengan yang lain.

Pagi itu, pada saat aku membersihkan pekarangan rumah kami, suamiku memanggil ku ke taman belakang, ia baru saja selesai sarapan, ia mengajakku duduk di ayunan favorit kami sambil melihat ikan-ikan yang bertaburan di kolam air mancur itu.

Aku bertanya, ”Ada apa kamu memanggilku?”

Ia berkata, ”Besok aku akan menjenguk keluargaku di Sabang”

Aku menjawab, ”Ia sayang.. aku tahu, aku sudah mengemasi barang-barang kamu di travel bag dan kamu sudah memeegang tiket bukan?”

“Ya tapi aku tak akan lama disana, cuma 3 minggu aku disana, aku juga sudah lama tidak bertemu dengan keluarga besarku sejak kita menikah dan aku akan pulang dengan mama ku”, jawabnya tegas.

“Mengapa baru sekarang bicara, aku pikir hanya seminggu saja kamu disana?“, tanya ku balik kepadanya penuh dengan rasa penasaran dan sedikit rasa kecewa karena ia baru memberitahukan rencana kepulanggannya itu, padahal aku telah bersusah payah mencarikan tiket pesawat untuknya.

”Mama minta aku yang menemaninya saat pulang nanti”, jawabnya tegas.

”Sekarang aku ingin seharian dengan kamu karena nanti kita 3 minggu tidak bertemu, ya kan?”, lanjut nya lagi sambil memelukku dan mencium keningku. Hatiku sedih dengan keputusannya, tapi tak boleh aku tunjukkan pada nya.

Bahagianya aku dimanja dengan suami yang penuh dengan rasa sayang & cintanya walau terkadang ia bersikap kurang adil terhadapku.

Aku hanya bisa tersenyum saja, padahal aku ingin bersama Suamiku, tapi karena keluarganya tidak menyukaiku hanya karena mereka cemburu padaku karena Suamiku sangat sayang padaku.

Kemudian aku memutuskan agar ia saja yg pergi dan kami juga harus berhemat dalam pengeluaran anggaran rumah tangga kami.

Karena ini acara sakral bagi keluarganya, jadi seluruh keluarganya harus komplit. Walaupun begitu, aku pun tetap tak akan diperdulikan oleh keluarganya harus datang ataupun tidak. Tidak hadir justru membuat mereka sangat senang dan aku pun tak mau membuat riuh keluarga ini.

Malam sebelum kepergiannya, aku menangis sambil membereskan keperluan yang akan dibawanya ke Sabang, ia menatapku dan menghapus airmata yang jatuh dipipiku, lalu aku peluk erat dirinya. Hati ini bergumam tak merelakan dia pergi seakan terjadi sesuatu, tapi aku tidak tahu apa yang akan terjadi. Aku hanya bisa menangis karena akan ditinggal pergi olehnya.

Aku tidak pernah ditinggal pergi selama ini, karena kami selalu bersama-sama kemana pun ia pergi.

Apa mungkin aku sedih karena aku sendirian dan tidak memiliki teman, karena biasanya hanya pembantu sajalah teman mengobrolku.

Hati ini sedih akan di tinggal pergi olehnya.

Sampai keesokan harinya, aku terus menangis.. menangisi kepergiannya. Aku tak tahu mengapa sesedih ini, perasaanku tak enak, tapi aku tak boleh berburuk sangka. Aku harus percaya apada suamiku. Dia pasti akan selalu menelponku.

***

Berjauhan dengan suamiku, aku merasa sangat tidak nyaman, aku merasa sendiri. Untunglah aku mempunyai kesibukan sebagai seorang aktivis, jadinya aku tak terlalu kesepian ditinggal pergi ke Sabang.

Saat kami berhubungan jarak jauh, komunikasi kami memburuk dan aku pun jatuh sakit. Rahimku terasa sakit sekali seperti di lilit oleh tali. Tak tahan aku menahan rasa sakit dirahimku ini, sampai-sampai aku mengalami pendarahan. Aku dilarikan ke rumah sakit oleh adik laki-lakiku yang kebetulan menemaniku disana. Dokter memvonis aku terkena kanker mulut rahim stadium 3.

Aku menangis.. apa yang bisa aku banggakan lagi..

Mertuaku akan semakin menghinaku, suamiku yang malang yang selalu berharap akan punya keturunan dari rahimku.. namun aku tak bisa memberikannya keturunan. Dan kemudian aku hanya bisa memeluk adikku.

Aku kangen pada suamiku, aku selalu menunggu ia pulang dan bertanya-tanya, “kapankah ia segera pulang?” aku tak tahu..

Sementara suamiku disana, aku tidak tahu mengapa ia selalu marah-marah jika menelponku. Bagaimana aku akan menceritakan kondisiku jika ia selalu marah-marah terhadapku..

Lebih baik aku tutupi dulu tentang hal ini dan aku juga tak mau membuatnya khawatir selama ia berada di Sabang.

Lebih baik nanti saja ketika ia sudah pulang dari Sabang, aku akan cerita padanya. Setiap hari aku menanti suamiku pulang, hari demi hari aku hitung…

Sudah 3 minggu suamiku di Sabang, malam itu ketika aku sedang melihat foto-foto kami, ponselku berbunyi menandakan ada sms yang masuk.

Kubuka di inbox ponselku, ternyata dari suamiku yang sms.

Ia menulis, “aku sudah beli tiket untuk pulang, aku pulangnya satu hari lagi, aku akan kabarin lagi”.

Hanya itu saja yang diinfokannya. Aku ingin marah, tapi aku pendam saja ego yang tidak baik ini. Hari yg aku tunggu pun tiba, aku menantinya di rumah.

Sebagai seorang istri, aku pun berdandan yang cantik dan memakai parfum kesukaannya untuk menyambut suamiku pulang, dan nantinya aku juga akan menyelesaikan masalah komunikasi kami yg buruk akhir-akhir ini.

Bel pun berbunyi, kubukakan pintu untuknya dan ia pun mengucap salam. Sebelum masuk, aku pegang tangannya kedepan teras namun ia tetap berdiri, aku membungkuk untuk melepaskan sepatu, kaos kaki dan kucuci kedua kakinya, aku tak mau ada syaithan yang masuk ke dalam rumah kami.

Setelah itu akupun berdiri langsung mencium tangannya tapi apa reaksinya..

Masya Allah.. ia tidak mencium keningku, ia hanya diam dan langsung naik keruangan atas, kemudian mandi dan tidur tanpa bertanya kabarku..

Aku hanya berpikir, mungkin dia capek. Aku pun segera merapikan bawaan nya sampai aku pun tertidur. Malam menunjukkan 1/3 malam, mengingatkan aku pada tempat mengadu yaitu Allah, Sang Maha Pencipta.

Biasa nya kami selalu berjama’ah, tapi karena melihat nya tidur sangat pulas, aku tak tega membangunkannya. Aku hanya mengelus wajahnya dan aku cium keningnya, lalu aku sholat tahajud 8 rakaat plus witir 3 raka’at.

***

Aku mendengar suara mobilnya, aku terbangun lalu aku melihat dirinya dari balkon kamar kami yang bersiap-siap untuk pergi. Lalu aku memanggilnya tapi ia tak mendengar. Kemudian aku ambil jilbabku dan aku berlari dari atas ke bawah tanpa memperdulikan darah yg bercecer dari rahimku untuk mengejarnya tapi ia begitu cepat pergi.

Aku merasa ada yang aneh dengan suamiku. Ada apa dengan suamiku? Mengapa ia bersikap tidak biasa terhadapku?

Aku tidak bisa diam begitu saja, firasatku mengatakan ada sesuatu. Saat itu juga aku langsung menelpon kerumah mertuaku dan kebetulan Dian yang mengangkat telponnya, aku bercerita dan aku bertanya apa yang sedang terjadi dengan suamiku. Dengan enteng ia menjawab, “Loe pikir aja sendiri!!!”. Telpon pun langsung terputus.

Ada apa ini? Tanya hatiku penuh dalam kecemasan. Mengapa suamiku berubah setelah ia kembali dari kota kelahirannya. Mengapa ia tak mau berbicara padaku, apalagi memanjakan aku.

Semakin hari ia menjadi orang yang pendiam, seakan ia telah melepas tanggung jawabnya sebagai seorang suami. Kami hanya berbicara seperlunya saja, aku selalu diintrogasinya. Selalu bertanya aku dari mana dan mengapa pulang terlambat dan ia bertanya dengan nada yg keras. Suamiku telah berubah..

Bahkan yang membuat ku kaget, aku pernah dituduhnya berzina dengan mantan pacarku. Ingin rasanya aku menampar suamiku yang telah menuduhku serendah itu, tapi aku selalu ingat.. sebagaimana pun salahnya seorang suami, status suami tetap di atas para istri, itu pedoman yang aku pegang.

Aku hanya berdo’a semoga suamiku sadar akan prilakunya.

***

Dua tahun berlalu, suamiku tak kunjung berubah juga. Aku menangis setiap malam, lelah menanti seperti ini, kami seperti orang asing yang baru saja berkenalan.

Kemesraan yang kami ciptakan dulu telah sirna. Walaupun kondisinya tetap seperti itu, aku tetap merawatnya & menyiakan segala yang ia perlukan. Penyakitkupun masih aku simpan dengan baik dan sekalipun ia tak pernah bertanya perihal obat apa yang aku minum. Kebahagiaan ku telah sirna, harapan menjadi ibu pun telah aku pendam. Aku tak tahu kapan ini semua akan berakhir.

Bersyukurlah.. aku punya penghasilan sendiri dari aktifitasku sebagai seorang guru ngaji, jadi aku tak perlu meminta uang padanya hanya untuk pengobatan kankerku. Aku pun hanya berobat semampuku.

Sungguh.. suami yang dulu aku puja dan aku banggakan, sekarang telah menjadi orang asing bagiku, setiap aku bertanya ia selalu menyuruhku untuk berpikir sendiri. Tiba-tiba saja malam itu setelah makan malam usai, suamiku memanggilku.

“Ya, ada apa Yah!” sahutku dengan memanggil nama kesayangannya “Ayah”.

“Lusa kita siap-siap ke Sabang ya.” Jawabnya tegas.

“Ada apa? Mengapa?”, sahutku penuh dengan keheranan.

Astaghfirullah.. suami ku yang dulu lembut tiba-tiba saja menjadi kasar, dia membentakku. Sehingga tak ada lagi kelanjutan diskusi antara kami.

Dia mengatakan ”Kau ikut saja jangan banyak tanya!!”

Lalu aku pun bersegera mengemasi barang-barang yang akan dibawa ke Sabang sambil menangis, sedih karena suamiku kini tak ku kenal lagi.

Lima tahun kami menikah dan sudah 2 tahun pula ia menjadi orang asing buatku. Ku lihat kamar kami yg dulu hangat penuh cinta yang dihiasi foto pernikahan kami, sekarang menjadi dingin.. sangat dingin dari batu es. Aku menangis dengan kebingungan ini. Ingin rasanya aku berontak berteriak, tapi aku tak bisa.

Suamiku tak suka dengan wanita yang kasar, ngomong dengan nada tinggi, suka membanting barang-barang. Dia bilang perbuatan itu menunjukkan sikap ketidakhormatan kepadanya. Aku hanya bisa bersabar menantinya bicara dan sabar mengobati penyakitku ini, dalam kesendirianku..

***

Kami telah sampai di Sabang, aku masih merasa lelah karena semalaman aku tidak tidur karena terus berpikir. Keluarga besarnya juga telah berkumpul disana, termasuk ibu & adik-adiknya. Aku tidak tahu ada acara apa ini..

Aku dan suamiku pun masuk ke kamar kami. Suamiku tak betah didalam kamar tua itu, ia pun langsung keluar bergabung dengan keluarga besarnya.

Baru saja aku membongkar koper kami dan ingin memasukkannya ke dalam lemari tua yg berada di dekat pintu kamar, lemari tua yang telah ada sebelum suamiku lahir, tiba-tiba Tante Lia, tante yang sangat baik padaku memanggil ku untuk bersegera berkumpul diruang tengah, aku pun menuju ke ruang keluarga yang berada ditengah rumah besar itu, yang tampak seperti rumah zaman peninggalan belanda.

Kemudian aku duduk disamping suamiku, dan suamiku menunduk penuh dengan kebisuan, aku tak berani bertanya padanya.

Tiba-tiba saja neneknya, orang yang dianggap paling tua dan paling berhak atas semuanya, membuka pembicaraan.

“Baiklah, karena kalian telah berkumpul, nenek ingin bicara dengan kau Fisha”. Neneknya berbicara sangat tegas, dengan sorot mata yang tajam.

”Ada apa ya Nek?” sahutku dengan penuh tanya..

Nenek pun menjawab, “Kau telah bergabung dengan keluarga kami hampir 8 tahun, sampai saat ini kami tak melihat tanda-tanda kehamilan yang sempurna sebab selama ini kau selalu keguguran!!“.

Aku menangis.. untuk inikah aku diundang kemari? Untuk dihina ataukah dipisahkan dengan suamiku?

“Sebenarnya kami sudah punya calon untuk Fikri, dari dulu.. sebelum kau menikah dengannya. Tapi Fikri anak yang keras kepala, tak mau di atur,dan akhirnya menikahlah ia dengan kau.” Neneknya berbicara sangat lantang, mungkin logat orang Sabang seperti itu semua.

Aku hanya bisa tersenyum dan melihat wajah suamiku yang kosong matanya.

“Dan aku dengar dari ibu mertuamu kau pun sudah berkenalan dengannya”, neneknya masih melanjutkan pembicaraan itu.

Sedangkan suamiku hanya terdiam saja, tapi aku lihat air matanya. Ingin aku peluk suamiku agar ia kuat dengan semua ini, tapi aku tak punya keberanian itu.

Neneknya masih saja berbicara panjang lebar dan yang terakhir dari ucapannya dengan mimik wajah yang sangat menantang kemudian berkata, “kau maunya gimana? kau dimadu atau diceraikan?“

MasyaAllah.. kuatkan hati ini.. aku ingin jatuh pingsan. Hati ini seakan remuk mendengarnya, hancur hatiku. Mengapa keluarganya bersikap seperti ini terhadapku..

Aku selalu munutupi masalah ini dari kedua orang tuaku yang tinggal di pulau

kayu, mereka mengira aku sangat bahagia 2 tahun belakangan ini.

“Fish, jawab!.” Dengan tegas Ibunya langsung memintaku untuk menjawab.

Aku langsung memegang tangan suamiku. Dengan tangan yang dingin dan gemetar aku menjawab dengan tegas.

Walaupun aku tidak bisa berdiskusi dulu dengan imamku, tapi aku dapat berdiskusi dengannya melalui bathiniah.

‘’Untuk kebaikan dan masa depan keluarga ini, aku akan menyambut baik seorang wanita baru dirumah kami..”

Itu yang aku jawab, dengan kata lain aku rela cintaku dibagi. Dan pada saat itu juga suamiku memandangku dengan tetesan air mata, tapi air mataku tak sedikit pun menetes di hadapan mereka.

Aku lalu bertanya kepada suamiku, “Ayah siapakah yang akan menjadi sahabatku dirumah kita nanti, yah?”

Suamiku menjawab, ”Dia Desi!”

Aku pun langsung menarik napas dan langsung berbicara, ”Kapan pernikahannya berlangsung? Apa yang harus saya siapkan dalam pernikahan ini Nek?.”

Ayah mertuaku menjawab, “Pernikahannya 2 minggu lagi.”

”Baiklah kalo begitu saya akan menelpon pembantu di rumah, untuk menyuruhnya mengurus KK kami ke kelurahan besok”, setelah berbicara seperti itu aku permisi untuk pamit ke kamar.

Tak tahan lagi.. air mata ini akan turun, aku berjalan sangat cepat, aku buka pintu kamar dan aku langsung duduk di tempat tidur. Ingin berteriak, tapi aku sendiri disini. Tak kuat rasanya menerima hal ini, cintaku telah dibagi. Sakit. Diiringi akutnya penyakitku..

Apakah karena ini suamiku menjadi orang yang asing selama 2 tahun belakangan ini?

Aku berjalan menuju ke meja rias, kubuka jilbabku, aku bercermin sambil bertanya-tanya, “sudah tidak cantikkah aku ini?“

Ku ambil sisirku, aku menyisiri rambutku yang setiap hari rontok. Kulihat wajahku, ternyata aku memang sudah tidak cantik lagi, rambutku sudah hampir habis.. kepalaku sudah botak dibagian tengahnya.

Tiba-tiba pintu kamar ini terbuka, ternyata suamiku yang datang, ia berdiri dibelakangku. Tak kuhapus air mata ini, aku bersegera memandangnya dari cermin meja rias itu.

Kami diam sejenak, lalu aku mulai pembicaraan, “terima kasih ayah, kamu memberi sahabat kepada ku. Jadi aku tak perlu sedih lagi saat ditinggal pergi kamu nanti! Iya kan?.”

Suamiku mengangguk sambil melihat kepalaku tapi tak sedikitpun ia tersenyum dan bertanya kenapa rambutku rontok, dia hanya mengatakan jangan salah memakai shampo.

Dalam hatiku bertanya, “mengapa ia sangat cuek?” dan ia sudah tak memanjakanku lagi. Lalu dia berkata, “sudah malam, kita istirahat yuk!“

“Aku sholat isya dulu baru aku tidur”, jawabku tenang.

Dalam sholat dan dalam tidur aku menangis. Ku hitung mundur waktu, kapan aku akan berbagi suami dengannya. Aku pun ikut sibuk mengurusi pernikahan suamiku.

Aku tak tahu kalau Desi orang Sabang juga. Sudahlah, ini mungkin takdirku. Aku ingin suamiku kembali seperti dulu, yang sangat memanjakan aku atas rasa sayang dan cintanya itu..

***

Malam sebelum hari pernikahan suamiku, aku menulis curahan hatiku di laptopku.

Di laptop aku menulis saat-saat terakhirku melihat suamiku, aku marah pada suamiku yang telah menelantarkanku. Aku menangis melihat suamiku yang sedang tidur pulas, apa salahku? sampai ia berlaku sekejam itu kepadaku. Aku

save di mydocument yang bertitle “Aku Mencintaimu Suamiku.”

Hari pernikahan telah tiba, aku telah siap, tapi aku tak sanggup untuk keluar. Aku berdiri didekat jendela, aku melihat matahari, karena mungkin saja aku takkan bisa melihat sinarnya lagi. Aku berdiri sangat lama.. lalu suamiku yang telah siap dengan pakaian pengantinnya masuk dan berbicara padaku.

“Apakah kamu sudah siap?”

Kuhapus airmata yang menetes diwajahku sambil berkata :

“Nanti jika ia telah sah jadi istrimu, ketika kamu membawa ia masuk kedalam rumah ini, cucilah kakinya sebagaimana kamu mencuci kakiku dulu, lalu ketika kalian masuk ke dalam kamar pengantin bacakan do’a di ubun-ubunnya sebagaimana yang kamu lakukan padaku dulu. Lalu setelah itu..”, perkataanku terhenti karena tak sanggup aku meneruskan pembicaraan itu, aku ingin menagis meledak.

Tiba-tiba suamiku menjawab “Lalu apa Bunda?”

Aku kaget mendengar kata itu, yang tadinya aku menunduk seketika aku langsung menatapnya dengan mata yang berbinar-binar…

“Bisa kamu ulangi apa yang kamu ucapkan barusan?”, pintaku tuk menyakini bahwa kuping ini tidak salah mendengar.

Dia mengangguk dan berkata, ”Baik bunda akan ayah ulangi, lalu apa bunda?”, sambil ia mengelus wajah dan menghapus airmataku, dia agak sedikit membungkuk karena dia sangat tinggi, aku hanya sedadanya saja.

Dia tersenyum sambil berkata, ”Kita lihat saja nanti ya!”. Dia memelukku dan berkata, “bunda adalah wanita yang paling kuat yang ayah temui selain mama”..

Kemudian ia mencium keningku, aku langsung memeluknya erat dan berkata, “Ayah, apakah ini akan segera berakhir? Ayah kemana saja? Mengapa Ayah berubah? Aku kangen sama Ayah? Aku kangen belaian kasih sayang Ayah? Aku kangen dengan manjanya Ayah? Aku kesepian Ayah? Dan satu hal lagi yang harus Ayah tau, bahwa aku tidak pernah berzinah! Dulu.. waktu awal kita pacaran, aku memang belum bisa melupakannya, setelah 4 bulan bersama Ayah baru bisa aku terima, jika yang dihadapanku itu adalah lelaki yang aku cari. Bukan berarti aku pernah berzina Ayah.” Aku langsung bersujud di kakinya dan muncium kaki imamku sambil berkata, ”Aku minta maaf Ayah, telah membuatmu susah”.

Saat itu juga, diangkatnya badanku.. ia hanya menangis.

Ia memelukku sangat lama, 2 tahun aku menanti dirinya kembali. Tiba-tiba perutku sakit, ia menyadari bahwa ada yang tidak beres denganku dan ia bertanya, ”bunda baik-baik saja kan?” tanyanya dengan penuh khawatir.

Aku pun menjawab, “bisa memeluk dan melihat kamu kembali seperti dulu itu sudah mebuatku baik, Yah. Aku hanya tak bisa bicara sekarang“. Karena dia akan menikah. Aku tak mau membuat dia khawatir. Dia harus khusyu menjalani acara prosesi akad nikah tersebut.

***

Setelah tiba dimasjid, ijab-qabul pun dimulai. Aku duduk diseberang suamiku.

Aku melihat suamiku duduk berdampingan dengan perempuan itu, membuat hati ini cemburu, ingin berteriak mengatakan, “Ayah jangan!!”, tapi aku ingat akan kondisiku.

Jantung ini berdebar kencang saat mendengar ijab-qabul tersebut. Begitu ijab-qabul selesai, aku menarik napas panjang. Tante Lia, tante yang baik itu, memelukku.. Dalam hati aku berusaha untuk menguatkan hati ini. Ya… aku kuat.

Tak sanggup aku melihat mereka duduk bersanding dipelaminan. Orang-orang yang hadir di acara resepsi itu iba melihatku, mereka melihatku dengan tatapan sangat aneh, mungkin melihat wajahku yang selalu tersenyum, tapi dibalik itu.. hatiku menangis.

Sampai dirumah, suamiku langsung masuk ke dalam rumah begitu saja. Tak mencuci kakinya. Aku sangat heran dengan perilakunya. Apa iya, dia tidak suka dengan pernikahan ini?

Sementara itu Desi disambut hangat di dalam keluarga suamiku, tak seperti aku dahulu, yang di musuhi.

Malam ini aku tak bisa tidur, bagaimana bisa? Suamiku akan tidur dengan perempuan yang sangat aku cemburui. Aku tak tahu apa yang sedang mereka lakukan didalam sana.

Sepertiga malam pada saat aku ingin sholat lail aku keluar untuk berwudhu, lalu aku melihat ada lelaki yang mirip suamiku tidur disofa ruang tengah. Kudekati lalu kulihat. Masya Allah.. suamiku tak tidur dengan wanita itu, ia ternyata tidur disofa, aku duduk disofa itu sambil menghelus wajahnya yang lelah, tiba-tiba ia memegang tangan kiriku, tentu saja aku kaget.

“Kamu datang ke sini, aku pun tahu”, ia berkata seperti itu. Aku tersenyum dan megajaknya sholat lail. Setelah sholat lail ia berkata, “maafkan aku, aku tak boleh menyakitimu, kamu menderita karena ego nya aku. Besok kita pulang ke Jakarta, biar Desi pulang dengan mama, papa dan juga adik-adikku”

Aku menatapnya dengan penuh keheranan. Tapi ia langsung mengajakku untuk istirahat. Saat tidur ia memelukku sangat erat. Aku tersenyum saja, sudah lama ini tidak terjadi. Ya Allah.. apakah Engkau akan menyuruh malaikat maut untuk mengambil nyawaku sekarang ini, karena aku telah merasakan kehadirannya saat ini. Tapi.. masih bisakah engkau ijinkan aku untuk merasakan kehangatan dari suamiku yang telah hilang selama 2 tahun ini..

Suamiku berbisik, “Bunda kok kurus?”

Aku menangis dalam kebisuan. Pelukannya masih bisa aku rasakan.

Aku pun berkata, “Ayah kenapa tidak tidur dengan Desi?”

”Aku kangen sama kamu Bunda, aku tak mau menyakitimu lagi. Kamu sudah sering terluka oleh sikapku yang egois.” Dengan lembut suamiku menjawab seperti itu.

Lalu suamiku berkata, ”Bun, Ayah minta maaf telah menelantarkan bunda.. Selama ayah di Sabang, ayah dengar kalau bunda tidak tulus mencintai ayah, bunda seperti mengejar sesuatu, seperti mengejar harta ayah dan satu lagi.. ayah pernah melihat sms bunda dengan mantan pacar bunda dimana isinya kalau bunda gak mau berbuat “seperti itu” dan tulisan seperti itu diberi tanda kutip (“seperti itu”). Ayah ingin ngomong tapi takut bunda tersinggung dan ayah berpikir kalau bunda pernah tidur dengannya sebelum bunda bertemu ayah, terus ayah dimarahi oleh keluarga ayah karena ayah terlalu memanjakan bunda..”

Hati ini sakit ketika difitnah oleh suamiku, ketika tidak ada kepercayaan di dirinya, hanya karena omongan keluarganya yang tidak pernah melihat betapa tulusnya aku mencintai pasangan seumur hidupku ini.

Aku hanya menjawab, “Aku sudah ceritakan itu kan Yah.. Aku tidak pernah berzinah dan aku mencintaimu setulus hatiku, jika aku hanya mengejar hartamu, mengapa aku memilih kamu? Padahal banyak lelaki yang lebih mapan darimu waktu itu Yah.. Jika aku hanya mengejar hartamu, aku tak mungkin setiap hari menangis karena menderita mencintaimu..“

Entah aku harus bahagia atau aku harus sedih karena sahabatku sendirian dikamar pengantin itu. Malam itu, aku menyelesaikan masalahku dengan suamiku dan berusaha memaafkannya beserta sikap keluarganya juga.

Karena aku tak mau mati dalam hati yang penuh dengan rasa benci.

***

Keesokan harinya…

Ketika aku ingin terbangun untuk mengambil wudhu, kepalaku pusing, rahimku sakit sekali.. aku mengalami pendarahan dan suamiku kaget bukan main, ia langsung menggendongku.

Aku pun dilarikan ke rumah sakit..

Dari kejauhan aku mendengar suara zikir suamiku..

Aku merasakan tanganku basah..

Ketika kubuka mata ini, kulihat wajah suamiku penuh dengan rasa kekhawatiran.

Ia menggenggam tanganku dengan erat.. Dan mengatakan, ”Bunda, Ayah minta maaf…”

Berkali-kali ia mengucapkan hal itu. Dalam hatiku, apa ia tahu apa yang terjadi padaku?

Aku berkata dengan suara yang lirih, ”Yah, bunda ingin pulang.. bunda ingin bertemu kedua orang tua bunda, anterin bunda kesana ya, Yah..”

“Ayah jangan berubah lagi ya! Janji ya, Yah… !!! Bunda sayang banget sama Ayah.”

Tiba-tiba saja kakiku sakit sangat sakit, sakitnya semakin keatas, kakiku sudah tak bisa bergerak lagi.. aku tak kuat lagi memegang tangan suamiku. Kulihat wajahnya yang tampan, berlinang air mata.

Sebelum mata ini tertutup, kulafazkan kalimat syahadat dan ditutup dengan kalimat tahlil.

Aku bahagia melihat suamiku punya pengganti diriku..

Aku bahagia selalu melayaninya dalam suka dan duka..

Menemaninya dalam ketika ia mengalami kesulitan dari kami pacaran sampai kami menikah.

Aku bahagia bersuamikan dia. Dia adalah nafasku.

Untuk Ibu mertuaku : “Maafkan aku telah hadir didalam kehidupan anakmu sampai aku hidup didalam hati anakmu. Ketahuilah Ma.. dari dulu aku selalu berdo’a agar Mama merestui hubungan kami.

Mengapa engkau fitnah diriku didepan suamiku, apa engkau punya buktinya Ma?

Mengapa engkau sangat cemburu padaku Ma?

Fikri tetap milikmu Ma, aku tak pernah menyuruhnya untuk durhaka kepadamu, dari dulu aku selalu mengerti apa yang kamu inginkan dari anakmu, tapi mengapa kau benci diriku.. Dengan Desi kau sangat baik tetapi denganku menantumu kau bersikap sebaliknya..”

***

Setelah ku buka laptop, kubaca curhatan istriku.

==========================
===========================

Ayah, mengapa keluargamu sangat membenciku?

Aku dihina oleh mereka ayah..

Mengapa mereka bisa baik terhadapku pada saat ada dirimu?

Pernah suatu ketika aku bertemu Dian di jalan, aku menegurnya karena dia adik iparku tapi aku disambut dengan wajah ketidaksukaannya. Sangat terlihat Ayah..

Tapi ketika engkau bersamaku, Dian sangat baik, sangat manis dan ia memanggilku dengan panggilan yang sangat menghormatiku. Mengapa seperti itu ayah ?

Aku tak bisa berbicara tentang ini padamu, karena aku tahu kamu pasti membela adikmu, tak ada gunanya Yah..

Aku diusir dari rumah sakit.

Aku tak boleh merawat suamiku.

Aku cemburu pada Desi yang sangat akrab dengan mertuaku.

Tiap hari ia datang ke rumah sakit bersama mertuaku.

Aku sangat marah..

Jika aku membicarakan hal ini pada suamiku, ia akan pasti membela Desi dan

ibunya..

Aku tak mau sakit hati lagi..

Ya Allah kuatkan aku, maafkan aku..

Engkau Maha Adil..

Berilah keadilan ini padaku, Ya Allah..

Ayah sudah berubah, ayah sudah tak sayang lagi pada ku..

Aku berusaha untuk mandiri ayah, aku tak akan bermanja-manja lagi padamu..

Aku kuat ayah dalam kesakitan ini..

Lihatlah ayah, aku kuat walaupun penyakit kanker ini terus menyerangku..

Aku bisa melakukan ini semua sendiri ayah..

Besok suamiku akan menikah dengan perempuan itu. Perempuan yang aku benci, yang aku cemburui, tapi aku tak boleh egois, ini untuk kebahagian keluarga suamiku. Aku harus sadar diri.

Ayah, sebenarnya aku tak mau diduakan olehmu..

Mengapa harus Desi yang menjadi sahabatku?

Ayah.. aku masih tak rela..

Tapi aku harus ikhlas menerimanya.

Pagi nanti suamiku melangsungkan pernikahan keduanya. Semoga saja aku masih punya waktu untuk melihatnya tersenyum untukku. Aku ingin sekali merasakan kasih sayangnya yang terakhir. Sebelum ajal ini menjemputku.

”Ayah.. aku kangen Ayah..”



=====================================================

’’Dan kini aku telah membawamu ke orang tuamu, Bunda..

Aku akan mengunjungimu sebulan sekali bersama Desi di Pulau Kayu ini.

Aku akan selalu membawakanmu bunga mawar yang berwana pink yang mencerminkan keceriaan hatimu yang sakit tertusuk duri.’’

Bunda tetap cantik, selalu tersenyum disaat tidur..

Bunda akan selalu hidup dihati ayah..

Bunda.. Desi tak sepertimu, yang tidak pernah marah..

Desi sangat berbeda denganmu, ia tak pernah membersihkan telingaku, rambutku tak pernah di creambathnya, kakiku pun tak pernah dicucinya.

Ayah menyesal telah menelantarkanmu selama 2 tahun, kamu sakit pun aku tak perduli, hidup dalam kesendirianmu..

Seandainya Ayah tak menelantarkan Bunda, mungkin Ayah masih bisa tidur dengan belaian tangan Bunda yang halus..

Sekarang Ayah sadar, bahwa ayah sangat membutuhkan bunda..

Bunda.. kamu wanita yang paling tegar yang pernah kutemui..

Aku menyesal telah asik dalam ke-egoanku..

Bunda.. maafkan aku.. Bunda tidur tetap manis. Senyum manjamu terlihat di tidurmu yang panjang..

’’Maafkan aku, tak bisa bersikap adil dan membahagiakanmu, aku selalu meng-iyakan apa kata ibuku, karena aku takut menjadi anak durhaka.

Maafkan aku ketika kau di fitnah oleh keluargaku, aku percaya begitu saja..

Apakah Bunda akan mendapat pengganti ayah di surga sana?

Apakah Bunda tetap menanti ayah disana? Tetap setia dialam sana?

Tunggulah Ayah disana Bunda..

Bisakan? Seperti Bunda menunggu ayah di sini.. Aku mohon..

’’Ayah Sayang Bunda….’’






Sumber: Syamsa.wordpress.com
Powered by Blogger.